Mohon tunggu...
Juan Manullang
Juan Manullang Mohon Tunggu... Penulis - Penulis Lepas

Alumnus FH Unika ST Thomas Sumut IG: Juandi1193 Youtube: Juandi Manullang

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Bulan Juli Masih Belum Membawa Keberuntungan, K-Rewards Pun Lepas

2 Agustus 2019   12:52 Diperbarui: 2 Agustus 2019   12:57 86
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Kompasiana.com

Pengumuman peraih K-Rewards bulan Juli sudah diumumkan oleh pihak pengelola Kompasiana. Judulnya pun begitu kontroversi "K-Rewards Bulan Juli Batal?". Wow saya yakin semua kompasianer pun terkejut dan segera membuka isi dari judul tersebut. Ternyata isinya adalah peraih K-Rewards bulan Juli.

Setelah saya membuka pengumuman tersebut, dalam hati berdoa semoga saya bisa dapat K-Rewards kembali. Pelan-pelan digeser ke bawah, ternyata nama saya tidak ditemukan. Saya mencoba melihat lebih detail lagi, bahkan sampai 6 kali atau lebih, siapa tahu tiba-tiba nama saya bisa muncul, hehehe. Ternyata oh ternyata bulan Juli gagal mendapat K-Rewards.

Kegagalan mendapat K-Rewards ternyata begitu tidak mengenakkan. Rasa galau datang dan konsentrasi buyar saat hendak membuat tulisan. Harapannya, seandainya mendapatkan K-Rewards bisa membayar kuota internet sebagaimana teman-teman kompasianer pun sama seperti saya.

Saya tak mengira kalau bulan Juli belum memberikan keberuntungan buat saya. Pasalnya, saya bisa dibilang termasuk kompasianer yang produktif menghasilkan tulisan. Bahkan, rubrik ekonomi yang katanya double rewards bulan Juli saya tulis meski tidak banyak. Kalau saya hitung-hitung untuk bulan Juli saya bisa menghasilkan kira-kira 2 (dua) tulisan satu hari. Kadang-kadang bisa 4 (empat) dan kadang pula 1 tulisan dan terakhir beberapa hari absen membuat tulisan.

Jujur saja, memang pembacanya tidak sampai ribuan satu artikel, tetapi kalau diakumulasikan menurut penghitungan saya untuk bulan Juli mampu melebihi 3000 viewers, sebagaimana syarat mendapat K-Rewards.

Tapi, apa mau dikata ternyata apa yang saya lihat dan perkirakan tidak sebanding dengan apa yang dihitung oleh pihak Kompasiana (kemungkinan begitu). Pada akhirnya, saya merasakan kegalauan dan semangat sedikit menurun. Teman-teman kompasianer yang tak dapat K-Rewards pun pastinya merasakan hal yang sama.

Produktivitas itu ternyata belum bisa menghasilkan sesuatu. Hingga akhirnya, saya harus mencoba lagi untuk bulan Agustus ini agar mendapat K-Rewards. Tetap produktif dan berharap banyak pembaca agar bisa memenuhi syarat mendapat K-Rewards. Dan, saya juga berdoa semoga saya bisa seperti salah satu Kompasianer yang tiba-tiba dikirimin K-Rewards, padahal namanya tidak tertera dalam peraih K-Rewards, hehehe. Kemungkinan ada kesilapan. Semoga saja begitu. Tetap semangat!.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun