Allah menjadi manusia atau dalam alkitab dikatakan "Allah mengambil Rupa manusia"tapi perlu diingat bahwa Allah tidak kehilangan KeAllahanNya saat menjadi manusia tapi Allah yang ketambahan hakekat yaitu hakekat Manusia
lalu mengapa harus Allah mengambil rupa manusia untuk menebus dosa manusia atau dengan kata lain kenapa harus ada unsur Allah dalam diri manusia untuk menebus manusia?
ada beberapa alasan, yaitu :
1. Karena syarat penebus dosa harus yang tidak ada dosaÂ
Seorang penebus syarat utamanya ialah harus tidak berdosa dan Karena manusia yang berdosa maka manusia yang harus menebus dosa sedangkan semua manusia telah berdosaÂ
( Pengkhotbah 7:20 Sesungguhnya, di bumi tidak ada orang yang saleh: yang berbuat baik dan tak pernah berbuat dosa!; Roma 3:10 seperti ada tertulis: "Tidak ada yang benar, seorang pun tidak ; Roma 3:12 Semua orang telah menyeleweng, mereka semua tidak berguna, tidak ada yang berbuat baik, seorang pun tidak. )
maka bagimana yang berdosa bisa menebus dosa manusia lain ? jika dibumi banyak orang tapi semuanya berdosa maka di Sorga ada Allah yang tidak berdosa tapi bukan manusia, maka jalan satu-satunyaAllah menjadi yang datang menjadi manusia. Maka Allah mengambil rupa Manusia tapi tidak kehilangan Allah dalam diri manusia Yesus sehingga Yesus adalah 1 pribadi yang terdiri dari 2 nature yaitu nature Allah dan nature manusia ( terjadi saat Yesus lahir )
Filipi 2:7 (TB) melainkan telah mengosongkan diri-Nya sendiri, dan mengambil rupa seorang hamba, dan menjadi sama dengan manusia.
2. juga di sisi lain Allah juga menunjukkan Keadilannya dan KasihNya kepada menusia.Â
AdilNya adalah bahwa semua manusia berdosa harus di hukum sebab upah dari dosa adalah kematian/ maut ( Mati Rohani, Mati Jasmani dan Mati kekal di dalam neraka )
Matthew Poole : Dengan tiga kali lipat kematian.
1. Spiritual, dengan rasa bersalah dan kuasa dosa: pada saat itu engkau akan mati dalam pelanggaran dan dosa, Â Efesus 2:1.
2. Temporal, atau kematian tubuh, yang kemudian akan dimulai di dalammu, oleh pembusukan, kelemahan, teror, bahaya, dan pertanda lain dari kematian.
3. Kekal yang akan segera menggantikan yang lain.
Ini adalah sisi Adil Allah.
Allah juga punya sisi kasih ( Yohanes 3:16 ) dimana Allah tidak mau manusia di hukum, lalu bagimana ? jika adil maka manusia harus di hukum, Kasih yaitu Allah tidak mau manusia di hukum maka jalan satu satunya Allah sendiri menjadi manusia melalui Yesus sehingga penghukuman tetap ada dan Kasih juga tetap dinyatakan
3. Pengampunan dan penebusan dosa hanya dapat dilakukan oleh Allah.
Selain syarat diatas juga seorang manusia tidak punya kuasa untuk melakukan Pengampunan dan penebusan dosa hanya bisa dilakukan oleh Allah karena itulah sekalipun Yesus itu manusia 100% tapi sekaligus juga Allah 100%
Kolose 1:14 (TB) di dalam Dia kita memiliki penebusan kita, yaitu pengampunan dosa.
Lukas 5:24 Tetapi supaya kamu tahu, bahwa di dunia ini Anak Manusia berkuasa mengampuni dosa"
Kisah Para Rasul 10:43 (TB) Tentang Dialah semua nabi bersaksi, bahwa barangsiapa percaya kepada-Nya, ia akan mendapat pengampunan dosa oleh karena nama-Nya."
Efesus 1:7 (TB) Sebab di dalam Dia dan oleh darah-Nya kita beroleh penebusan, yaitu pengampunan dosa, menurut kekayaan kasih karunia-Nya,
Kolose 1:14 (TB) di dalam Dia kita memiliki penebusan kita, yaitu pengampunan dosa.
1 Petrus 2:24 (TB) Ia sendiri telah memikul dosa kita di dalam tubuh-Nya di kayu salib, supaya kita, yang telah mati terhadap dosa, hidup untuk kebenaran. Oleh bilur-bilur-Nya kamu telah sembuh.
4. Otoritas
Hanya Allah saja yang mempunyai otoritas di surga. yang mempunyai kuasa penuh atas surga atau yang berhak menentukan kelayakan seseorang masuk dalam surga
Matius 28:18 (TB) Yesus mendekati mereka dan berkata: "Kepada-Ku telah diberikan segala kuasa di sorga dan di bumi.
Wahyu 5:13 (TB) Dan aku mendengar semua makhluk yang di sorga dan yang di bumi dan yang di bawah bumi dan yang di laut dan semua yang ada di dalamnya, berkata: "Bagi Dia yang duduk di atas takhta dan bagi Anak Domba, adalah puji-pujian dan hormat dan kemuliaan dan kuasa sampai selama-lamanya!"
Yesus yang memegang kunci kerajaan Sorga
Matius 16:19 (TB) Kepadamu akan Kuberikan kunci Kerajaan Sorga. Apa yang kauikat di dunia ini akan terikat di sorga dan apa yang kaulepaskan di dunia ini akan terlepas di sorga."
jika kita percaya pada objek yang salah maka seberapa besar iman kita tidak akan membawa kita pada Sorga tapi jika kita beriman pada Yesus maka janji keselamatan KEPASTIA KESELAMATAN itu nyata
Roma 5:9 (TB) Lebih-lebih, karena kita sekarang telah dibenarkan oleh darah-Nya, kita PASTI AKAN DISELAMATKAM dari murka Allah.
Yohanes 10:28 (TB) dan Aku memberikan hidup yang kekal kepada mereka dan mereka PASTI TIDAK AKAN BINASA sampai selama-lamanya dan seorang pun tidak akan merebut mereka dari tangan-Ku.
tinggal 24 hari lagi sebagai umat Kristen kita akan rayakan hari kelahiranNya sebaai manusia...ingat bahwa segala dosa kita telah di tanggungNya maka percayalah sungguh-sungguh maka kita akan selamat....pasti selamat karena ini adalah janji kepastian
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H