Mohon tunggu...
Harjono Honoris
Harjono Honoris Mohon Tunggu... Wiraswasta - Wiraswasta

Generasi Ke-2 Penjaga Toko Obat Cina Makassar | Aktif di Instagram Multi Prima @obatmultiprima

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Kapsul Lianhua Obat Covid-19, Hoaks atau Fakta? Mengurai Narasi Kusut Obat Herbal Cina Covid-19

3 Februari 2021   10:26 Diperbarui: 3 Februari 2021   10:42 3409
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto produk Kapsul Lianhua (Dokumentasi Pribadi).

Apakah Kapsul Lianhua resmi dianjurkan sebagai obat Covid-19?

Tidak. Satgas benar.

Namun, bukan berarti Kapsul Lianhua sama sekali tidak berguna.

Sebagai penjual obat di era digital, menjadi kebiasaan saya memantau berita di Google, khususnya tentang kesehatan. Sabtu pagi, meminum secangkir kopi, saya membuka smartphone, tersedak membaca kabar mengejutkan dengan headline ini:

"[HOAKS] Lianhua Tak Dianjurkan BPOM..."

"Lianhua Bukan Obat Covid-19...."

Wow, kenapa bisa begini? Padahal di awal tahun 2020 kemarin, Lianhua ini begitu dielu-elukan sebagai pertolongan pertama pasien Covid-19. Saya coba membacanya pelan-pelan.

Obat macam apa Kapsul Lianhua ini sebenarnya? Untuk menambah wawasan dan supaya kopi dingin saya tak sia-sia, artikel ini akan menjelaskan asal-usul Lianhua di Indonesia, beserta uraian khasiatnya. 

1. Lianhua sebagai Obat Cina Pernapasan

Lianhua adalah obat Cina untuk berbagai keluhan pernapasan (Freepik, evening_tao) .
Lianhua adalah obat Cina untuk berbagai keluhan pernapasan (Freepik, evening_tao) .

Mari kita ketahui dulu asal-usul Kapsul Lianhua.

Kapsul Lianhua adalah obat Cina yang resmi terdaftar di BPOM sejak tahun 2019. Lianhua tercatat sebagai obat penurun panas dalam dan batuk [sumber]. Jika berdasar dari cerita orang tua saya, Lianhua ini telah masuk ke Indonesia jauh sebelum itu.

Mama saya pernah mengonsumsi Lianhua ketika saya masih kecil, sekitar 20 tahun lalu.

Beliau mengalami batuk terus-menerus, yang saat itu penyakitnya disebut Batuk 100 Hari. Ketika kondisi tak kunjung membaik, teman Mama penjual obat Cina menyarankan  Lianhua.

Lianhua memberi hasil yang mujarab. Dalam konsumsi rutin lima hari, batuk Mama sembuh total, pastinya tidak sampai 100 hari. Mama pun memberikan obat ini pada kakak yang flu, dan hasilnya cepat sembuh.

Dari sini, kita tahu bahwa Lianhua telah ada jauh sebelum penyakit Covid-19 ini muncul.  Khasiat umum obatnya adalah mengobati penyakit yang berhubungan dengan pernapasan.

2. Reputasi Obat Lianhua Naik Pesat

Tangkapan layar Lianhua di salah satu kanal belanja online (Dokumentasi Pribadi).
Tangkapan layar Lianhua di salah satu kanal belanja online (Dokumentasi Pribadi).

Reputasi obat Lianhua mulai naik pada awal tahun 2020, masa penyakit Covid-19 mulai masuk Indonesia.

Yayasan Tzu Chi menyumbangkan obat ini ke berbagai daerah di Indonesia seperti Sumatra Barat dan Selatan [sumber]. Testimoni pasien yang sembuh Covid-19 karena obat bersangkutan memenuhi linimasa media digital.

Pembahasan Lianhua mulai dari situs berita China, jurnal digital, kemudian media sosial Indonesia. Contohnya, pencarian Lianhua di aplikasi Tiktok memunculkan video-video dengan jumlah 5000-20.000 views. Informasi tersebar jauh lebih cepat dibanding media massa. 

3. Klaim Berlebihan Kapsul Lianhua

Tangkapan layar berbagai kasus hoaks Lianhua di hasil pencarian Google (Dokumentasi Pribadi).
Tangkapan layar berbagai kasus hoaks Lianhua di hasil pencarian Google (Dokumentasi Pribadi).

Gayung bersambut, Kapsul Lianhua mendadak dijual di berbagai platform belanja online dan media sosial. Namun, di sinilah timbul kontroversi.

Pertama, bercampurnya berbagai tipe Lianhua di pasaran: Lianhua asli BPOM, asli dari China, dan yang palsu. Tiga Lianhua ini walau kemasannya mirip, dalam kotak putih biru, tapi isinya berbeda. Yang jeli pun belum tentu bisa membedakannya.

Kedua, promosi yang berlebihan. Banyaknya testimoni pasien Covid-19 tanpa tinjauan lanjut dari dokter menyebabkan klaim-klaim tidak teruji. Contohnya bisa hilangin virus, sembuh dalam sekejap, jamin hasil tes Covid-19 negatif, dan lain-lain.

Promosi tersebut  menyebabkan Lianhua diincar bak gula dikerubungi semut. Harga pasaran menjadi berantakan, dan itu mempengaruhi harga jual normal bagi penjual obat umumnya. 

Maka, mungkin untuk menangkal kontroversinya, muncullah counter narasi dari tim Satgas Covid-19 dan berbagai media massa. Saya melihat itikad baik media untuk menambah pemahaman masyarakat mengenai obat ini, tapi saya ada beberapa catatan.

Catatan untuk Pemberitaan Berimbang Lianhua

Pemberitaan media menimbulkan dampak pada perdagangan obat (Freepik, katemangostar). 
Pemberitaan media menimbulkan dampak pada perdagangan obat (Freepik, katemangostar). 

Dari berbagai counter narasi Lianhua, banyak yang mengecilkan khasiat obatnya. Kesan ini muncul dari tidak adanya pembahasan kontribusi obat Lianhua pada kasus-kasus Covid-19 di waktu sebelumnya.

Mungkin obat ini masih belum mendapat penelitian lanjut, tapi mengecilkan perannya juga akan mengurangi pilihan masyarakat dalam menjaga kesehatan. Dari ekstrem Lianhua sebagai obat ajaib Covid-19 beralih ke ekstrem obat tanpa khasiat.

Saya menghargai pemberitaan berimbang seperti dari tim Satgas Covid-19 dan Klikdokter. Mereka tetap menyertakan efek Lianhua untuk meringankan gejala Covid-19, tapi bukan obat penyembuh Covid-19.

Pemberitaan berimbang akan menjernihkan suasana antar pemangku kepentingan (Freepik, rawpixel). 
Pemberitaan berimbang akan menjernihkan suasana antar pemangku kepentingan (Freepik, rawpixel). 

Pembahasan berimbang ini penting bagi pihak-pihak berkepentingan dalam usaha obat. Jika pemberitaan pada suatu produk obat ekstrem negatif atau positif, tentu ini akan membuat penjualan kelewat ramai atau sepi, dan menutup mata konsumen pada produk yang bermanfaat untuknya.

Sebagai penjual obat, biasanya saya menyarankan pembeli untuk memakai Lianhua ini untuk sekedar jaga-jaga. Untuk yang sudah parah atau rawat inap, tentunya mereka butuh konsultasi dokter untuk obat yang jauh lebih tepat.

Sejauh ini, cukup banyak pembeli saya yang puas dengan Lianhua karena keluhan gejala Covid-19 mereka menghilang dan tak sampai sakit.

Karena, bukankah lebih baik mencegah daripada mengobati?

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun