Mohon tunggu...
Kavya
Kavya Mohon Tunggu... Penulis - Menulis

Suka sepakbola, puisi dan menulis

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Mission Impossible Bhayangkara FC dengan Segala Kemungkinannya

28 Februari 2024   11:10 Diperbarui: 28 Februari 2024   14:00 982
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Manajer legendaris Nottingham Forest, Steve Cooper (Foto: dailystar)

Entah apa yang dirasakan oleh Chief of Operation (COO) Bhayangkara Presisi Indonesia (Bhayangkara FC), Sumardji di Stadion Batakan, Balikpapan, 26 Februari 2024 lalu saat menyaksikan Radja Nainggolan dkk dibantai 0-4 oleh tuan rumah, Borneo FC.

Kekalahan itu yang ketiga kalinya secara beruntun. Hasil yang sangat tidak diharapkan dengan posisi Bhayangkara FC yang menjadi penghuni dasar klasemen sementara Liga 1 2023/2024.

Sebelumnya Bhayangkara FC kalah 0-1 dari Persebaya Surabaya, lalu saat menjamu PSS Sleman malah dipermalukan 1-4 di kandang sendiri di Stadion PTIK, Jakarta.

Saat ini Liga 1 2023-2024 sudah memasuki pekan ke-26. Saat-saat yang krusial bagi 18 peserta kompetisi untuk mendulang poin dan gol.

Mereka yang saat ini berada dalam posisi 5-6 besar akan memperebutkan slot untuk melaju ke Championship Series.

Championship Series akan berlangsung dari 4 hingga 26 Mei 2024, seminggu setelah Regular Series berakhir. Hanya empat tim teratas dari Regular Series yang akan melanjutkan ke babak ini. Borneo FC yang memuncaki klasemen sudah aman dengan posisinya sebagai salah satu tim Champion Series.

Bagi Bhayangkara FC, Championship Series adalah mimpi yang sulit tergapai. Posisi sebagai juru kunci sementara, di posisi 18 adalah batu yang sangat berat. Lepas dari beban batu itu adalah target utama klub yang juga berjuluk The Guardians ini.

Jika The Guardians pada musim ini tampil seperti 2017 lalu, Championship Series atau apapun namanya, bukan sekadar mimpi. Pada saat itu mereka menjadi juara Liga 1, dan tahun-tahun berikutnya menjadi tim yang disegani. Jauh dengan kondisi saat ini.

Laga pada 26 Februari 2023, meski yang dihadapi Borneo FC, menjadi pertandingan yang wajib dimenangkan. Namun, justeru dipermak oleh Pesut Etam. Hasil yang membuat The Guardians harus menelan tiga kekalahan beruntun.

Belum Terlihat

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun