Mohon tunggu...
Johanna RirimasseReal
Johanna RirimasseReal Mohon Tunggu... Wiraswasta - Guru Privat

Membaca dan Menulis

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Menikmati Warna Baru di Pantai Ancol

12 September 2023   18:05 Diperbarui: 19 September 2023   04:12 244
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Penulis: Johanna Ririmasse

Suasana kota Jakarta yang padat, riuh dengan kebisingan dan kesibukan aktifitas, silih berganti seakan tak bertepi. Sejak matahari menyapa pagi di kota Jakarta, hingga bulan memberi salam selamat malam, rasanya kota Jakarta pun telah ramai dengan bunyi kendaraan. 

Penghuni kota Jakarta pun, seakan tak terlambat menyambut pagi, dengan terburu-buru memulai aktifitas dan mengakhirinya dengan rasa lelah. Terkadang, penduduk kota Jakarta juga butuh hiburan dan ingin mencari suasana baru, setelah sibuk beraktifitas selama seminggu.

Salah satu tempat wisata yang dapat dikunjungi oleh penduduk kota Jakarta, atau penduduk pinggiran kota Jakarta, adalah pantai ancol yang terletak di Jakarta Utara. Tentunya, pantai Ancol akan memberi suasana dan warna baru, setelah kebisingan dan kesibukan selama seminggu berkarya. Entah sebagai pelajar atau pekerja. Juga, sebagai ibu rumah tangga yang mengurus keluarga.

Dokumentasi Pribadi
Dokumentasi Pribadi

Pantai Ancol merupakan alternatif wisata keluarga yang menyenangkan. Pertama, suasana pantai yang masih membiru dan alami, memberikan warna baru buat keluarga untuk menghabiskan waktu bersama. Anak-anak bisa bermain pasir dan berenang. Sementara, orang tua akan menghirup udara pantai yang segar, atau melepaskan tawa dan bermain bersama anak-anak di tepi pantai.

Kedua, biaya untuk memasuki pantai Ancol pun tak terlalu mahal. Pengunjung hanya merogoh kantong, dan menghabiskan uang sebesar dua puluh lima ribu untuk biaya tiket masuk. Ketiga, transportasi untuk memasuki pantai ancol pun mudah. 

Pengunjung bisa naik bus transjakarta menuju ancol, setelah itu menggunakan transportasi gratis, yaitu bus wara-wiri yang akan mengantar pengunjung menuju pantai. Jadi, buat pengunjung pantai ancol yang tak mempunyai kendaraan pribadi, tentu tak perlu kuatir untuk memikirkan kendaraan apa yang harus digunakan.

Keempat,  pengunjung juga bisa naik banana boat atau naik perahu untuk melihat pulau. Apabila perut lapar, dan tak membawa bekal makanan dari rumah. Beberapa restoran dan pedagang asongan, juga siap melayani kebutuhan para pengunjung. Pokoknya, menikmati warna baru suasana pantai di Ancol memang menyenangkan, menghibur dan juga biayanya ramah di kantong.

***

Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun