sarana kolam di gunung kekewang (sumber: tribun manado news/aleksanderpattyranie)
Bagi para pecinta wisata jalan-jalan atau para traveler di tanah air, ada info terbaru dan menarik bagi anda. Di Minahasa Utara kini ketambahan objek wisata yang baru dibuka dan mulai beroperasi. Sebuah kawasan di desa Tetey, Kecamatan Dimembe, Kabupaten Minahasa Utara, dengan jarak tempuh sekitar 45 menit dari kota Manado ke arah Tatelu dan Likupang, anda tiba disana. Memasuki desa Tetey sebelah kiri jalan anda akan baca sebuah papan bertuliskan : "GUNUNG KEKEWANG". Disitulah kawasan objek wisata baru berada.
Informasi yang diperoleh bahwa nama Gunung Kekewang diambil dari nama tempat bernama gunung kekewang dekat lokasi ini,mengandung makna spesial bagi pemiliknya, Debby Pangemanan karena letaknya dekat gunung, "Keke"(gadis,bahasa Tonsea)dan "Wang" atau uang atau duit.
Gunung Kekewang menyediakan fasilitas berupa tempat melaksanakan acara keluarga berupa pesta perkawinan, pesta ulang tahun (Kafe LABALABA), sarana kolam tempat berenang/mandi bagi keluarga dan ada kolam khusus sepeda air, dan juga terdapat kebun binatang mini yang unik menarik.
Kawasan ini merupakan salah satu tempat bagi keluarga untuk sejenak melepaskan kelelahan selama menjalani kesibukan tugas rutin. Bagi anda yang ingin melihat unggas langka berupa ayam kalkun dan ayam mutiara, burung langka seperti kasuari, elang, burung kakatua raja dan burung manguni, hewan melata seperti buaya dan biawak dan hewan unik lainnya pasti akan memberikan kesempatan bagi anda melihat langsung hewan yang sudah jarang dilihat ini.
Burung Manguni yang sering dibilang burung hantu itu menjadi perhatian khusus pengunjung dan kadang hewan ini menjadi latar belakang jepretan kamera oleh pengunjung yang suka berfoto ria dan selfie.
Â
salah satu sudut tempat berfoto ria pengunjung di jembatan Gunung Kekewang(malam hari).(sumber:fb jolarompis)
Untuk memasuki kawasan objek wisata baru, pengunjung dapat masuk secara gratis, namun bila menggunakan sarana prasarana di dalamnya tersedia tarif khusus. Misalkan tiket masuk area kebun binatang mini setiap orang membayar Rp.2.500.- Yang suka mandi berenang di kolam di pasang tarif Rp,20.000. bagi orang dewasa/orang dan Rp.15.000./orang bagi anak-anak.
Pengunjung yang ingin menikmati kuliner disediakan beraneka ragam makanan dengan harga bervariasi antara Rp 5.000 - Rp.80.000.- Disediakan lokasi tempat makan di kafe Labalaba atau di gerbong kereta tertutup yg memiliki fasilitas pendingin ruangan.
Nah, bagi anda yang berminat dan berkesempatan datang berkunjung ke Manado atau di Minahasa Utara, salah satu fasilitas pilihan objek wisata adalah di Gunung Kekewang Tetey. Objek wisata ini dibuka setiap hari mulai pukul 09,00 pagi hingga pukul 22.00 malam.