Mohon tunggu...
Jogja Tengah Malam
Jogja Tengah Malam Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Saya adalah tokoh fiksi yang mendirikan konten ini setelah terlanjur patah hati. Menulis adalah hal yang saya sukai ketika bosan dan sedikit mengisi kegabutan di bumi manusia. Kadang saya juga melepas keresahan dengan pergi mengelilingi pikiran orang, traveling, dan berbincang berdialog dengan Tuhan.

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Rehat

4 Juli 2023   19:41 Diperbarui: 4 Juli 2023   19:51 729
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

"REHAT"

Jika sudah tiba renjana panggilannya,
Aku akan kembali.
Aku akan pulang dengan petualangan yang telah ku selesaikan.
Lalu aku akan rehat di barat.
Entah berapa lama takdir menjadi akhir.
Tapi itu yang terpikir.

Aku akan menetap di Eropa.
Kembali bergegas di sajak yang terlukis.
Kendati telah tertulis,
Aku percaya pada sesuatu yang menjadi tujuanku.
Mimpi telah pertemukan kenyataan.
Kata yang dilapangkan.

Tak tahu bagaimana caranya,
Aku akan berangkat kembali menemukan harap.
Mungkin Tuhan menetapkan skenario menyerukannya.
Aku pun pasti tak tahu bagaimana cerita susunannya.
Berharap tak menjadi karam di malam temaram.

Aku menanti berita gembiranya.

Semoga berangkatku tak terjadi dengan tergesa.
Semoga hilangku tak berutas dengan rasa.
Semoga selesaiku tak berlalu dengan risau kata.
Semoga sajakku tak terbaca dengan air mata.
Semoga biru langit tak menjadi sia-sia.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun