Mohon tunggu...
Minar Juang
Minar Juang Mohon Tunggu... -

Be cool, wise n strong

Selanjutnya

Tutup

Catatan Pilihan

Cemburu Dengan COC..? Wow?

19 Januari 2015   01:54 Diperbarui: 17 Juni 2015   12:51 366
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
14215817661976127020

Siapa sih yang tidak kenal dia?. Begitu bombastis nya sampai aku pun tak sadar bahwa Clash Of Clans (COC) memiliki daya pikat luar biasa buat kekasih hatiku. Tidak hanya pagi, siang, sore sampai larut malam si COC begitu menghangatkan suasana, memenuhi ruang pikiran, menempati seluruh ruangan hati. Itulah yang menjadi sumber perdebatan. Dahulu, aku tidak pernah tahu, bahwa setiap telephon berbunyi lalu bicara "jangan rusak pertahanannya..." atau "ayo kamu duluan, aku dibelakangmu.." aku pikir itu obrolan tentang pekerjaan. Biasa lah kerja tim kan seperti itu, bukan hal yang aneh menurutku. Sampai rasa penasaranku tiba, maka aku pun bertanya "kenapa ya COC begitu mempesona?" lalu jawabnya "kan baik selalu dengannya daripada aku di jalanan tidak karuan". Haddeehhh perasaan makin tidak nyambung saja.. Ya sudah pikirku dalam hati toh memang benar keberadaannya sering berada rumah. Akan tetapi lama kelamaan merasa aneh juga karena ternyata dampak yang ditimbulkan oleh si COC ini banyak negatifnya, seperti misalnya lupa mandi, lupa makan bahkan juga lupa sama aku. Perhatiannya begitu kuat kepada COC dibandingkan denganku. Kesabaranpun terusik. "Kalau begitu besok-besok Tanya saja sama COC pasti dia bisa menjawab apa saja yang kamu butuhkan" kataku sengit. Bukannya menjadi marah karna kata-kataku itu malah tertawa. "Ha ha ha....masa cemburu sih?" katanya geli. "Wow.... jadi kamu memaknai hal ini sebagai perasaan cemburu?". Sekedar info saja COC adalah sebuah permainan game pertahanan, penyerangan juga pembentukan klan baru, yang menjadi seru karena permainan itu dilakukan dengan tim. Memang betul di dalam game itu berisi tim kerjanya yang merupakan satu clan. Didalam bermain itu bisa juga sambil chatingan untuk berdebat menberi nama pasukan perang sampai ke hal pekerjaan. Bukan untuk mencari pembenaran, tetapi apakah sedemikian hebatnya COC itu sampai keasikannya mengalahkan segalanya. jadi apakah menjadi se level jika aku cemburu sama COC?.................Wow@#?!

Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun