Tangerang memiliki berbagai macam kebudayaan, salah satunya makanan. Tujuan artikel ini, adalah untuk mengetahui lebih dalam yang ada di Kota Tangerang.
Menurut Abel, kuliner di Kota Tangerang menarik karena masing masing kuliner pasti mempunyai sejarahnya. Menurut Shello,kuliner di kota tangerang cukup menarik tetapi belum banyak yang tahu.
Makanan yang ada di kota Tangerang sangat menarik dan unik, dengan cara penyajian dan ciri khas rasanya yang lezat.
1.Laksa
Saat berkunjung ke Kota Tangerang, sebagian besar masyarakatnya akan merekomendasikan menu laksa. Makanan ini berkuah dan berbahan dasar mie yang terbuat dari tepung beras. Berbeda dengan laksa Betawi dan Malaysia, laksa Kota Tangerang memiliki bentuk mie yang lebih tebal seperti spaghetti.
2. Sate Manis Gerendeng
Sate yang sering popular, mungkin hanya sate padang, sate madura atau pun sate maranggi. Nah, jika berkunjung ke Kota Tangerang, anda bisa mencoba makanan khasnya yakni Sate Manis Gerendeng. Ini merupakan makanan tradisional yang terbuat dari daging sapi pilihan seperti daging kepala sapi, yang memiliki tekstur kenyal dan lembut saat digigit.
3. Sayur Besan
Masakan khas Kota Tangerang berikutnya yang bisa kamu coba saat berkunjung ke sana adalah sayur besan. Seperti namanya yang unik, sayur besan biasanya selalu dihidangkan untuk orangtua mempelai laki-laki yang datang ke rumah orangtua mempelai wanita.
Dari berbagai macam jenis makanan yang ada di Kota Tangerang, menunjukkan bahwa kota Tangerang mempunyai banyak keunikannya masing-masing yang membuat kota Tangerang menjadi menarik.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H