Dan pertanyaan itu kini terjawab sudah. Bobby Kertanegara si kucing jalanan paling terkenal di seantero Indonesia ini, benar-benar dibawa oleh Prabowo Subianto ke Istana Merdeka setelah ia dilantik bersama Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka di Gedung Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR-DPR RI) di Senayan, Minggu.
“First day in the Palace...,” celetuk tamu asingnya, seorang wanita, ketika tahu ada stroller berisi kucing kesayangan Prabowo ada di sebuah kamar di Istana, “Itu kamarmu, Bobby,” kata Prabowo, sebelum kedatangan wanita tamu negara Prabowo di Istana Merdeka, siang itu. Semua itu diunggah di media sosial.
Waktu Prabowo menang satu putaran di Pilpres (Pemilihan Presiden) 2024 dengan suara 58.6 persen mengungguli dua pasangan capres dan cawapres lain, rupanya staf Kedubes Tiongkok mengunjungi Prabowo di rumahnya Jalan Kertanegara Kebayoran Baru, dan diperkenalkan pada Bobby Kertanegara. Kucing yang dengan cuek menyelinap di kaki meja itu pun, diangkat oleh ajudan Prabowo, dan dinaikkan di kursi empuk Prabowo di kamar tamu, disambut gelak riang tetamunya dari Kedubes China.
Gara-gara bertamu dan dikenalkan Bobby Kertanegara, maka pejabat Kedubes Tiongkok pun memberi hadiah bantal Panda yang rupanya disukai Bobby untuk tidur.
Postingan di Tiktok maupun Instagram tentang Bobby Kertanegara ketika dibawa masuk ke Istana Kepresidenan RI hari Minggu siang (20.10.2024) itu, rupanya langsung diserbu followers. Dalam waktu satu menit diunggah, langsung lebih dari 300 viewers. Dan setelah berjam-jam kemudian, penontonnya sudah beribu-ribu. Melebihi viewer ocehan politisi yang belakangan ini simpang-siur nggak keruan, dan “tidak menarik” kalangan millenial dan GenZee.... *
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H