Baru saja berbagai media internasional memberitakan bahwa Raja Arab Saudi, Raja Abdullah (90) masuk Rumah Sakit karena mengalami paru-paru basah (pneumonia) sejak tanggal 31 Desember 2014. Tapi menurut Aljazeera kondisi Raja kelahiran tahun 1924 itu dalam keadaan stabil. Raja Abdullah sering mengalami gangguan kesehatan dalam beberapa tahun belakangan (AP/Reuters).
Menurut pejabat pemerintah Arab Saudi, Raja Abdullah yang naik tahta tahun 2005 dan pernah menerima gelar doktor kehormatan dari Universitas Indonesia itu, menderita infeksi paru-paru dan harus melakukan pernafasan dengan alat bantu berupa tabung.
Keadaan kesehatan Raja Abdullah menjadi perdebatan karena Pangeran Salman, yang diangkat jadi Putra Mahkota bulan Juni 2012 setelah meninggalnya Putra Mahkota Nayef bin Abdulaziz, dan merupakan salah seorang saudara sepupu Raja Abdullah, sekarang sudah berusia di atas 77 tahun, akan mewarisi kerajaan Arab Saudi. Tahun lalu Raja Abdullah melakukan kebijakan yang tidak lazim yakni mengangakat wakil putra mahkota yang merupakan adik sepupunya yang lain yakni Pangeran Muqrin, untuk menjamin mulusnya pergantian pemerintahan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H