Mohon tunggu...
Andri S. Sarosa
Andri S. Sarosa Mohon Tunggu... Insinyur - Instruktur, Trainer, Konsultan Sistem Manajemen + Bapak yang bangga punya 5 Anak + 1 Istri

Insinyur lulusan Usakti

Selanjutnya

Tutup

Bola

Ketika Baggott Jadi Striker

25 Januari 2024   12:53 Diperbarui: 25 Januari 2024   20:20 273
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar: Bola Okezone

Timnas Garuda takluk 1-3 dari Jepang pada laga pamungkas Grup D Piala Asia 2023 yang berlangsung di Stadion Al Thumama, Doha, Qatar, Rabu (24/1).

Ini memang hasil yang realistis mengingat ranking FIFA kedua Tim terpaut sangat jauh sehingga kekalahan ini sudah diramal oleh para pengamat sepakbola sebelumnya, walaupun harapannya adalah paling tidak bisa menahan seri Tim Samurai Biru.

Menonton pertandingan ini melalui siaran televisi, cukup menguras emosi walaupun Timnas Garuda bermain sangat baik tapi masih ada kesalahan yang dibuat oleh sang kapten Jordi Amat, sehingga wasit menghadiahkan pinalti di menit ke-4.

*

Terlepas dari kekalahan dan kesalahan pemain, pada menit ke-73 ada hal menarik ketika pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong menurunkan pemain Ipswich Town, Elkan Baggott menggantikan Egy Maulana Vikri yang cedera. Awalnya penonton mengira Baggott akan ditempatkan di lini belakang dan mendorong Justin Hubner ke posisi tengah.

Tapi.. ternyata oh ternyata, Baggott malah ditempatkan sebagai Striker!

Lah??

Masuknya Baggott mengubah gaya main Timnas Garuda. Beberapa kali umpan panjang sengaja diarahkan kepada Baggott yang memanfaatkan tinggi badannya yang 194 cm itu sehingga cukup merepotkan pemain belakang Jepang.

Di saat perhatian pemain Jepang fokus pada Baggott, lahirlah gol untuk Timnas Garuda.

Berawal dari lemparan sakti mantan pemain klub Jepang Tokyo Verdi, Pratama Arhan ke arah Baggott membuat Takumi Minamino yang bermaksud mencegah bola disundul Baggot, membuat kesalahan dengan sundulannya yang malah mengarah ke kaki Sandy Walsh.. GOL!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun