Sabtu, 3 Agustus 2024 -- Mahasiswa KKN kolaboratif #3 kelompok 066 yang terdiri dari 6 Universitas, baru-baru ini menyelenggarakan kegiatan edukatif di SDN 1 Suco untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman siswa mengenai hidup bersih dan sehat. Selain itu, juga dilakukan kegiatan edukasi mengenai ganguan mental yang sering dialami oleh para remaja. Kegiatan ini merupakan program dari pengabdian masyarakat yang bertujuan untuk membentuk pola hidup sehat sejak dini dan mengenal faktor penyebab gangguan mental sejak dini. Â
Â
Acara ini mencakup beberapa penjelasan mengenai PHBS diantaranya, pentingnya mencuci tangan, menggosok gigi, dan membuang sampah pada tempatnya. Materi penjelasan yang disampaikan diantaranya, pentingnya kesehatan mental, cakupan kesehatan mental, ciri-ciri kesehatan mental, faktor peyebab kesehatan mental dan cara pencegahan kesehatan mental.
Koordinator kelompok 066, M. Wasilul Khoir, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan sedini mungkin mengenai hidup bersih dan sehat, gangguan mental, dan dapat diterapkan sehari-hari. "Kami berharap dengan diadakannya kegiatan edukasi ini siswa bisa menerapkan prilaku hidup sehat dan mengenal faktor gangguan mental sedini mungkin", ujar Wasilul.Â
Di samping kegiatan edukasi kami juga melakukan pemantauan pertumbuhan bibit pare belut yang sudah disemai pada Sabtu, 26 Agustus 2024 dan melakukan penyiraman sehari 2 kali dilakukan pagi dan sore hari, kami juga membuat media taman di ladang untuk pare belut dan memotong bambu dengan sesuai tinggi paret belut tersebut.
Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H