Mohon tunggu...
Jesi Maharya
Jesi Maharya Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Membaca

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Pentingnya Pendidikan Karakter Dan Pengembangan Kepribadian Bagi Generasi Muda

30 September 2024   14:48 Diperbarui: 30 September 2024   14:56 47
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Pendidikan Karakter adalah salah satu investasi jangka panjang yang sangat penting yang dimiliki bangsa Indonesia.saat ini banyak generasi muda yang terjerat hal-hal yang tidak sesuai dengan karakter yang baik. Tujuannya untuk mengajarkan nilai-nilai nilai universal yang dapat dianut oleh seluruh lapisan masyarakat. Dengan demikian, pendidikan Islam tidak hanya berperan penting dalam membentuk karakter generasi muda, tetapi juga memberikan kontribusi bagi pembangunan masyarakat dan bangsa. Penelitian ini menggunakan Metode Kualitatif, untuk memperoleh data melalui studi pustaka, tentang proses pembentukan karakter bagi generasi muda. Pendidikan Karakter dapat membantu generasi muda untuk memahami nilai-nilai moral dan spiritual yang sangat penting bagi kehidupan manusia. Selain itu, pendidikan Karakter juga dapat membantu generasi muda untuk mengatasi masalah sosial dan menghindari perilaku negatif. Pendidikan Karakter memberikan landasan moral, etika dan spiritual yang diperlukan untuk menghadapi tantangan dunia modern dan membangun generasi muda yang berkarakter baik yang peduli terhadap sesama dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat.

               Tujuan dari artikel ini adalah untuk mengetahui peran pendidikan karakter dalam membentuk kemampuan berpikir kritis generasi muda di Indonesia. Metode yang digunakan adalah studi perpustakaan atau studi literatur, yang berisi teori yang relevan dengan masalah penelitian. Selain itu, kegiatan pembelajaran dalam kerangka pengembangan karakter siswa dapat menggunakan pendekatan kontekstual sebagai konsep belajar mengajar untuk membantu guru dan siswa dalam menghubungkan materi yang diajarkan dengan kehidupan sehari-hari. Untuk mendukung sistem ini generasi muda juga perlu melibatkan diri untuk berdialog, berkomunikasi, diskusi, dan mengikuti berbagai seminar ilmiah. Dengan melibatkan diri ke dalam kegiatan berbasis intelektual akademik, mereka dapat berlatih berpikir terstruktur, logis dan sistematis, berpikiran luas, berwawasan luas, inklusif, rasional, kritis, selektif, dan konstruktif dalam melihat realitas diri dan sosial. Dengan mengimpelentasikan nilai-nilai karakter, peran generasi muda di Indonesia semakin nyata dan dapat membawa perubahan, tentu kearah yang lebih baik.

                  Oleh karena itu pendidikan Karakter perlu ditanamkan didalam diri kita sendiri terutama pada generasi muda saat ini karena generasi muda inilah yang akan menentukan arah bangsa Indonesia kedepannya. Oeh sebab itu, sangat penting pendidikan Karakter diberikan kepada generasi muda untuk mempersiapkan diri mereka dimasa yang akan datang

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun