Mohon tunggu...
PPK ORMAWA BEM FIK UNNES 2024
PPK ORMAWA BEM FIK UNNES 2024 Mohon Tunggu... Mahasiswa - Official Account PPK Ormawa BEM FIK UNNES 2024

Desa Wirausaha, Dusun Banyudono, Desa Gedong, Kecamatan Banyubiru, Kabupaten Semarang

Selanjutnya

Tutup

Kkn

PPK Ormawa BEM FIK UNNES dan UNNES Giat 9 Jalin Kolaborasi Dalam Program Pengabdian Masyarakat

4 Juli 2024   15:32 Diperbarui: 4 Juli 2024   15:35 486
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pengabdian masyarakat merupakan salah satu pilar Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu: pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat. Pengabdian kepada masyarakat bertujuan untuk menerapkan pembelajaran yang diperoleh mahasiswa selama belajar dikampus dengan menerapkannya secara langsung kepada masyarakat. 

Pada Kamis, 4 Juli 2024, Tim Program Peningkatan Kapasitas Organisasi Mahasiswa (PPK Ormawa) Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ilmu Keolahragaan UNNES  dengan UNNES Giat 9 Desa Gedong, melakukan rapat koordinasi untuk membahas kolaborasi program pengabdian masyarakat yang berlangsung di Desa Gedong, Banyubiru, Kabupaten Semarang.

Grahesa putrarama, selaku Ketua Tim PPK Ormawa BEM FIK UNNES menyampaikan bahwa, " kolaborasi ini sangat penting untuk mempererat tali silaturahmi dengan UNNES Giat 9 Desa Gedong, harapannya hasil koordinasi ini bisa membawa program positif untuk mensejahterahkan masyarakat Desa Gedong. 

Desa Gedong yang terletak di Kecamatan Banyubiru, Kabupaten Semarang dan secara geografis berada dilereng Gunung Merbabu yang berada di ketinggian 250 mdpl dengan tanah subur. Desa Gedong memiliki potensi yang berkaitan dengan keanekaragaman hayati pada sektor pertanian dan sektor peternakan. Hal ini juga membuat Desa Gedong sering dipakai sebagai tempat pengabdian masyrakat, karena culture budaya masyarakat Desa Gedong juga masih terjaga.

Selain itu, Desa Gedong juga memiliki tradisi sendiri setiap tahunnya yaitu seperti sedekah bumi dan pagelaran seni budaya yang berlangsung setiap pertengahan tahun tepatnya bulan Agustus, sehingga Tim PPK Ormawa BEM FIK UNNES dan UNNES Giat 9 akan melakukan kolaborasi program pengabdian masyarakat dan pertunjukan pentas seni. Untuk mengoptimalkan hasil program pengabdian masyarakat, perlu dilakukan perencanaan dan koordinasi yang matang sehingga sesuai dengan target untuk mensejahterahkan masyarakat Desa Gedong. 

Kegiatan kolaborasi antara Tim PPK Ormawa BEM FIK Unnes dan UNNES Giat 9 ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat Desa Gedong, baik dari segi fisik, sosial, maupun budaya. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Kkn Selengkapnya
Lihat Kkn Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun