Mohon tunggu...
Jeremi Somin
Jeremi Somin Mohon Tunggu... -

Future Art Director and Produser

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Artikel Utama

Konser Jadilah Bintang, Bukti Kualitas Alumni KDI

16 Maret 2015   17:23 Diperbarui: 17 Juni 2015   09:34 649
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Menyambut akan bergulirnya KDI 2015, MNCTV mengadakan "Konser Jadilah Bintang", dimana acara tersebut menghadirkan alumni-alumni KDI dari KDI pertama yang berlangsung tahun 2004, sampai dengan KDI 2014. Para jebolan kontes dangdut pertama di Indonesia tersebut bergantian tampil bernyanyi menghibur pemirsa baik yang di studio maupun yang menyaksikan di rumah melalui layar kaca.

[caption id="attachment_373277" align="aligncenter" width="560" caption="Para Alumni KDI(mnctv.com)"][/caption]

Ditemani penyanyi senior seperti Elvi Sukaesih dan Iyeth Bustami, para alumnus KDI menunjukkan bahwa melalui penampilan yang mereka tunjukkan, pantaslah KDI disebut sebagai "sekolahnya dangdut" tempat dimana lahir penyanyi-penyanyi dangdut kelas wahid di Indonesia, dan kualitas mereka terlihat masih nomor satu dibanding dengan kontes dangdut yang lain.

[caption id="attachment_373278" align="aligncenter" width="560" caption="Elvy Sukaesih(mnctv.com)"]

1426501131488616714
1426501131488616714
[/caption]

Seperti penampilan Dedi Regar KDI dengan Eny KDI dengan spesialisasi mereka dalam bernyanyi lagu India, mereka menunjukkan kedewasaan dalam bernyanyi, dan saya kira sudah pantas disandingkan dengan penyanyi-penyanyi dangdut senior yang ada saat ini. Lalu quartet Irfan, Yendri, Fadly, dan Buyung. Mereka dari angkatan KDI yang berbeda tapi dengan mudah tampil bersama dan tetap menunjukkan kualitas bintang mereka. Jangan lupa dengan para jagonya RockDut atau Rock Dangdut, Aan dan Yuli, mereka berhasil memukau dengan gaya khas mereka memadukan musik dangdut dicampur aransemen musik rock.

[caption id="attachment_373273" align="aligncenter" width="560" caption="Dedy dan Eny KDI (mnctv.com)"]

1426500103667296607
1426500103667296607
[/caption]

[caption id="attachment_373279" align="aligncenter" width="560" caption="Aan & Firda KDI(mnctv.com)"]

14265012201308245536
14265012201308245536
[/caption]

[caption id="attachment_373275" align="aligncenter" width="480" caption="Dahlia, Selfie, dan Wulan KDI(mnctv.com)"]

14265004842049767168
14265004842049767168
[/caption]

Begitu pula trio Dahlia, Selfie, dan Wulan Alora. Mereka bertiga yang juga dari angkatan KDI yang berbeda tidak menunjukkan rasa canggung, mereka dengan kompak bernyanyi dalam satu panggung dengan gaya masing-masing. Selfie yang paling senior dari trio tersebut juga menurut saya dengan pengalamannya selama ini, sudah pantas disandingkan dengan penyanyi dangdut senior Indonesia. Dan masih banyak lagi seperti Widhi, Firda, dan lainnya yang ditampilkan pada Konser tersebut.

Dengan adanya Konser Jadilah Bintang tersebut, kita diajak nostalgia kembali ke masa-masa KDI mulai yang pertama sampai yang terakhir tahun 2014 yang lalu. Kembali mengingatkan KDI lah yang pertama, dan yang terbaik dalam kontes dangdut dan melahirkan penyanyi-penyanyi dangdut di Indonesia. Semoga di KDI 2015 yang sebentar lagi akan bergulir di tanggal 16 Maret ini , kualitas ini masih tetap terjaga dan KDI kembali berjaya. Maju terus musik Indonesia.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun