Kpop atau Korean Pop adalah jenis musik yang berasal dari Korea Selatan, bukan hanya Kpop saja, Korea Selatan juga Memproduksi Drama Korea, Masyarakat Indonesia sendiri banyak yang tertarik untuk menonton.
Selain itu, Idol Korea juga sangat populer dan banyak disenangi oleh masyarakat Indonesia, bahkan indonesia menempati posisi ketiga dengan jumlah penggemar terbanyak di Twitter, oleh karena itu hal ini menunjukkan bahwa peminat Kpop di Indonesia sangat banyak, namun dengan masuknya Kpop di Negara kita ini, membuat pandangan masyarakat terhadap Kpop, muncul pendapat dengan pro dan kontra.
Beberapa masyarakat tidak suka dengan budaya Kpop bahkan ada yang tidak setuju jika Kpop masuk ke Indonesia, sebaliknya ada juga yang menerima budaya Kpop bahkan menjadi fans Kpop.
Kpop Menurut Masyarakat
Menjadi fans Kpop sangat sulit di Indonesia karena banyak yang menghujat para fans Kpop yaitu para non Kpopers. Yang menjadi alasan mengapa masyarakat tidak menyukai Kpop yaitu, mereka beranggapan bahwa Kpop membuat para fansnya menjadi kurang menghargai budaya Indonesia sendiri, dan kurang memiliki rasa nasionalisme.(Jayanti, 2010) Dan juga mereka menilai bahwa fans Kpop terlalu berlebihan ketika mengidolakan idolanya.
Saya sendiri memiliki teman yang tidak tertarik dengan Kpop, dan teman yang merupakan fans Kpop, dari beberapa pendapat mereka yang telah saya simpulkan teman saya yang tidak tertarik dengan Kpop berpendapat bahwa Kpop termasuk penjajahan budaya, sehingga budaya lokal yang ada di Indonesia akan kalah dengan adanya Kpop, contoh orang yang tidak tahu nama pahlawan tapi tahu nama personil idol Kpop. Dan lebih menyukai Kpop, dan hal ini sampai di sangkutpautkan dengan agama.
Kpop Menurut Penggemarnya
Namun berbeda dengan pendapat teman saya yang merupakan fans Kpop, dia berpendapat bahwa hal ini belum tentu benar, bagi para fans Kpop itu sendiri, mengapa mereka begitu menyukai Kpop adalah, selain menjadi hiburan, Kpop juga bisa menjadi penyemangat mereka, bahkan mereka mengidolakan artis atau idolnya bukan karena visual dan fisiknya saja, namun karena idolanya maupun artis tersebut memberikan semangat, motivasi maupun inspirasi di balik lagu – lagu yang mereka nyanyikan, dan bahkan mereka juga dekat dengan para penggemar mereka, mereka juga memberi motivasi dan pesan – pesan positif untuk para penggemarnya. Mereka menyukai Kpop dan tidak melupakan kewajiban mereka terhadap agamanya.
Dengan adanya perbedaan pendapat ini yang akhirnya membuat perselisihan antar fans Kpop dan non fans Kpop, saking tidak sukanya dengan Kpop mereka menghina idol Korea bahkan mengatakan idol tersebut sampai ke fisik dengan kata “plastik” dan para penggemar yang tidak terima merasa resah karena mereka menghina suatu fisik yang sama sekali tidak berhubungan dengan bakat.
Sampai saat ini hal ini terus terjadi. Sebenarnya para fans Kpop tidak lupa dengan budaya Indonesia, mereka sangat kompak dan jiwa nasionalisme masih kuat, dimana saat ada konser idol korea di Indonesia, mereka menyanyikan lagu Indonesia raya sebelum konser dimulai, untuk menunjukkan bahwa mereka masih cinta tanah air, dan juga kita tahu sendiri bahwa pengguna Twitter paling banyak yaitu para fans Kpop, saat Idol mereka mengeluarkan lagu terbaru, mereka membantu mentrendingkan, hingga saat ada masalah plotik di Indonesia dimana masalah tersebut tidak diangkat oleh negara sendiri, para fans Kpop menaikkan trending topic Twitter hingga masalah politik di Indonesia terangkat sampai ke negara tetangga, hingga menjadi trending topic bahwa para Kpopers ikut menyuarakan saat masalah politik dan ikut turun ke lapangan untuk menyuarakan tolak Omnibus Law, hal ini menarik perhatian masyrakat bahwa fans Kpop tidak seperti apa yang mereka pikirkan, bahkan karena banyaknya fans Indonesia yang menyukai Kpop, para Artis Korea semakin dekat dan banyak yang mempelajari tentang Indonesia.
Data ini saya dapatkan dari beberap konten Youtube seperti anggota Boygrup WayV, SHINee, NCT, Siwon Super Junior, bahkan masih banyak lagi yang belajar berbicara menggunakan bahasa Indonesia, hingga mengcover lagu dari Indonesia yang berjudul “Cinta Luar Biasa” dari Andmes Kamaleng yang dinyanyikan oleh Doyoung & Haechan , kemudian lagu “Untuk apa” dari Maudy Ayunda yang dinyanyikan oleh Sohee dan masih banyak beberapa Idol Kpop yang mengcovernya, mereka menyanyikannya karena tertarik dengan Indonesia.