Resensator          : Jemmy Hendiko
Judul Buku         : Solusi Nelayan: Mengurai Paradoks Si Miskin di Negara Maritim
Penulis             : Tim Penulis Buku Kompas
Penerbit            : Kementerian Koperasi dan UKM RI
Tahun Terbit        : 2016
Jumlah Halaman    : 140 Halaman
Cetakan            : Pertama
Â
Nelayan merupakan sebutan bagi orang atau kelompok yang memiliki mata pencaharian menangkap ikan atau jenis hewan lainnya yang hidup di perairan, khususnya di laut. Indonesia sebagai negara maritim telah lama menjadi bagian dari identitas bangsa kita. Kekayaan perairan laut Indonesia dinilai mampu menyejahterahkan rakyat, terutama nelayan. Biasanya orang-orang yang memiliki pekerjaan sebagai nelayan adalah mereka yang hidup di pesisir laut.
Hanya saja, potensi sumber daya laut berupa perikanan, garam, rumput laut, terumbu karang, hingga minyak, gas, dan mineral lain di dasar laut sayangnya belum mampu dikelola secara maksimal. Pasalnya, nelayan masih kerap dihadapkan dengan pelbagai persoalan, salah satunya fenomena kenaikan harga dan kesulitan akses bahan bakar minyak (BBM).
Buku bertajuk "Solusi Nelayan: Mengurai Paradoks Si Miskin di Negara Maritim" adalah karya yang mengupas permasalahan yang dihadapi oleh para nelayan di Indonesia, sebuah negara dengan kekayaan laut yang melimpah, namun ironisnya masih banyak yang hidup di bawah garis kemiskinan. Buku yang diterbitkan oleh Kementerian Koperasi dan UKM ini menyoroti kontradiksi antara potensi sumber daya alam dengan kondisi kehidupan nelayan yang belum sejahtera.