Sepintas, tak ada yang berbeda dengan gadis dari Kelurahan Sidomulyo Kecamatan Kota di Tuban - Jawa Timur, Indonesia yang biasa dikenal dengan nama OVI ini.
Tetapi siapa sangka, jika gadis manis itu mempunyai kekuatan yang unik dan luar biasa. Dia sanggup dan bisa menarik kendaraan berat seperti mobil dan truck dengan menggunakan kekuatan gigi dan rambutnya.
Karena kekuatan yang tak biasa itu , Ovi juga dijuluki sebagai Gadis Hulk.
Kekuatan supernya Ovi itu merupakan bakat turunan dan terlatih dari bapaknya yaitu Pak Harto yang juga mempunyai kekuatan serupa.
Bahkan Pak Harto itu juga sanggup dan bisa menarik kendaraan bis atau beberapa mobil sekaligus.
Dengan kemampuannya itu, baik Ovi atau Pak Harto sering mendapat undangan untuk tampil dalam berbagai acara.
Ovi dan Pak Harto juga aktif dalam kelompok kesenian Reog Ponorogo di mana Ovi berperan sebagai Penari Jatilan dan Pak Harto sebagai Penari Barongan Reog.
Jelajah Nesia - Berbagi Kisah tentang Indahnya INDONESIA
http://www.facebook.com/Jelajah.Nesia.On.YouTube
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H