Mohon tunggu...
Jehezkiel Lolo
Jehezkiel Lolo Mohon Tunggu... Mahasiswa - Industrial Engineering Student | Tanoto Foundation "TELADAN" Leadership Program Awardee

Aspiring Strategic Industrial System Manager.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Mahasiswa Undip Memulai Gerakan Penanganan Limbah Infeksius dan Limbah Elektronik (E-Waste)

8 Agustus 2021   16:05 Diperbarui: 8 Agustus 2021   16:15 389
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sticker/Poster Sosialisasi Penanganan Limbah Infeksius Rumah Tangga/dokpri

Sendangmulyo, Kota Semarang (8/8) – Keadaan memaksa kita untuk tinggal dirumah, Pandemi COVID-19 masih berjalan selama 1,5 tahun ini. Segala jenis kegiatan dilaksanakan secara Work From Home (WFH). Apabila kita keluar dari rumah,kita diwajibkan untuk menggunakan masker dan peralatan pelindung lainnya. Hal ini meningkatkan penggunaan  masker sekali pakai, tissue, sarung tangan sekali pakai. Hal ini akan menimbulkan limbah infeksius yang akan meningkat pula.

Bersamaan dengan itu, dengan banyaknya kegiatan di rumah hal ini juga mengakibatkan penggunaan peralatan elektronik juga semakin tinggi, dan dengan tingginya penggunaan peralatan elektronik maka semakin tinggi pula Limbah Elektronik (E-Waste) pada rumah tangga.

Oleh sebab itu, Mahasiswa Teknik Industri UNDIP yaitu Jehezkiel Lolo Sataki Berutu dari jurusan Teknik Industri Fakultas Teknik UNDIP berusaha menyadarkan dan memulai gerakan dari masyarakat disekitarnya, dimulai dari RT rumah tinggal yaitu RT 04 RW 18 Kelurahan Sendangmulyo terkait penaganan Limbah Infeksius dan Limbah Elektronik (E-Waste) mulai dari tingkat Rumah Tangga.

Kegiatan yang dilakukan Mahasiswa Teknik Industri UNDIP ini dilakukan dalam kegiatan KKN "Pulang Kampung" KKN TIM II  UNDIP 2020/2021. Dalam melaksanakan programnya dimulai degan mengadakan Kampanye dan Sosialisasi door-to-door untuk menggerakkan warga dan menyadarkan warga pentingnya penanganan Limbah Infeksius dan Limbah Elektronik Rumah Tangga 

Sosialisasi Secara door-to-door/dokpri
Sosialisasi Secara door-to-door/dokpri

Sticker/Poster Sosialisasi Penanganan Limbah Infeksius Rumah Tangga/dokpri
Sticker/Poster Sosialisasi Penanganan Limbah Infeksius Rumah Tangga/dokpri

ImSticker/Poster Sosialisasi Penanganan Limbah Elektronik (E-Waste) Rumah Tangga/dokpri
ImSticker/Poster Sosialisasi Penanganan Limbah Elektronik (E-Waste) Rumah Tangga/dokpri
Untuk memperkuat kegiatan Sosialisasi Penanganan Limbah Infeksius, Mahasiswa Teknik Industri UNDIP juga mengunggah Video Sosialisasi melalui kanal Youtube yang juga dibagikan kepada Warga RT 04 RW 18 Kelurahan Sendangmulyo: 


Dalam membentuk budaya, tidak dapat serta-merta dengan melakukan Sosialisasi, diperlukan sebuah tindakan nyata untuk membiasakan diri terhadap budaya baru. Oleh sebab itu, dalam program Gerakan Penanganan Limbah Elektronik (E-Waste) Rumah Tangga dilakukan pemberian Tempat Sampah Sementara Limbah Elektronik kepada Warga dan Pembuatan Tempat Sampah Limbah Elektronik Sentral untuk Warga RT 04 agar Limbah Elektronik dapat terkumpul. Apabila Limbah Elektronik dari Warga sudah terkumpul akan diserahkan kepada Organisasi yang menampung untuk dilakukan proses selanjutnya.

Tempat Sampah Elektronik Sementara untuk dibagikan kepada Warga dan Temat Sampah Elektronik Sentral/dokpri
Tempat Sampah Elektronik Sementara untuk dibagikan kepada Warga dan Temat Sampah Elektronik Sentral/dokpri
Pemberian Tempat Sampah Elektronik Sementara kepada Warga/dokpri
Pemberian Tempat Sampah Elektronik Sementara kepada Warga/dokpri
Pemberian Tempat Sampah Elektronik Sementara kepada Warga/dokpri
Pemberian Tempat Sampah Elektronik Sementara kepada Warga/dokpri
Menerima Sampah Elektronik dari Warga untuk dikumpulkan sebelum dikirim ke Organisasi penampung/dokpri
Menerima Sampah Elektronik dari Warga untuk dikumpulkan sebelum dikirim ke Organisasi penampung/dokpri
Setelah melakukan Kampanye, Sosialisasi serta pembagian Kotak Sampah Sementara dari Warga, diharapkan Warga RT 04 RW 18 Kelurahan Sendangmulyo memulai untuk menerapkan budaya yang lebih baik terkait penanganan Limbah Infeksius, Limbah Elektronik (E-Waste) mulai dari tingkat Rumah Tangga dan berharap gerakan ini bisa semakin meluas agar terwujudnya Sustainable Development Goals mulai dari masyarakat tingkat terkecil.

Penulis : Jehezkiel Lolo Sataki Berutu – Teknik Industri, UNDIP 2018

Lokasi : RT 04, RW 18 Kelurahan Sendangmulyo, Kecamatan Tembalang, Kota Semarang, Jawa Tengah

DPL : Drs. Eko Ariyanto M.T.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun