Mohon tunggu...
Ze
Ze Mohon Tunggu... Mahasiswa - Yogyakarta State University

A long-life learner

Selanjutnya

Tutup

Hobby

Tren Menulis: Tips Jurnaling untuk Pemula

17 Mei 2024   20:16 Diperbarui: 17 Mei 2024   20:18 119
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

“Do not let what you cannot do interfere with what you can do” — John Wooden

Belakangan ini jurnaling sedang banyak ditekuni oleh anak muda, selain mengisi waktu luang membuat jurnal juga meningkatkan kreativitas dan produktifitas. Tidak hanya itu, jurnaling juga dikenl sebagai hobi yang tidak banyak mengeluarkan modal. Nah, bagi pemula berikut tips untuk memulai dan terjun ke dunia jurnaling.

Alat

Bagi jurnaling pemula, alat adalah salah satu hal penting yang harus dimiliki saat ingin terjun ke dunia jurnaling. Berikut adalah alat-alat yang dibutuhkan:

Langkah-Langkah

  • Hal yang pertama kali dilakukan untuk memulai jurnaling adalah mencari ide atau inspirasi. Hal ini bisa dilakukan dengan melihat karya-karya orang lain. Penting untuk diingat bahwa jurnaling juga bergantung terhadap kreativitas masing-masing orang.
  • Menentukan tema. Tema sendiri hadir karena ide dan inspirasi yang sudah ditemukan. Untuk memilih tema, bisa disesuaikan dengan isi dari jurnal yang akan ditulis. Namun, bisa juga disesuaikan dengan selera masing-masing.
  • Membuat header sebagai kepala halaman. Untuk para pemula, sangat disarankan untuk mencoret terlebih dahulu di kertas kosong hingga menemukan gaya menulis yang sesuai. Bisa dimulai dengan menulis satu persatu huruf hingga dirasa cukup indah. Hal ini bisa ditekuni terus menerus agar kemampuan menulis semakin meningkat.
  • Menulis isi jurnal. Isi jurnal dapat disesuaikan dengan kehendak penulis. Biasanya dalam jurnaling, isi yang paling banyak ditemukan adalah rangkuman materi sekolah. Hal ini memudahkan penulis untuk membaca kembali materi yang sudah di berikan di sekolah dan membuat gaya belajar lebih menyenangkan dari sebelumnya.
  • Menghias dengan stiker dan warna. Tujuan dari menghias dengan stiker dan warna adalah untuk memperindah tampilan dari jurnal yang telah  dibuat. Bisa dengan menyesuaikan header yang telah ditulis sebelumnya ataupun di sesuaikan dengan isi dari jurnal tersebut.

Tips Tambahan 

Bagi pemula yang ingin lebih banyak mendapatkan inspirasi, bisa bergabung ke dalam komunitas jurnaling yang ada di sosial media seperti instagram dan twitter. Rekomendasi akun instagram yang berisi konten jurnaling adalah @studygramm.indonesia, di instagram ini juga bisa berbagi karya dengan para jurnalis lain yang akan meningkatkan keterampilan menulis.

Sekarang kalian tidak perlu bingung lagi jika ingin terjun ke dalam dunia jurnaling. Selain seru dan mengasikan, menjadi jurnalis juga dapat meningkatkan produktivitas agar waktu luang tidak terbuang dengan sia-sia.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun