Proses belajar mengajar sekarang ini telah menggunakan belajar daring , dimana anak sekolah di haruskan untuk belajar dari rumah , akibat efek pandemi di indonesia yang tak kunjung usai . dan sekarang ini masing cenderung naik meski pandemi covid ini sudah memasuki bulan oktober . entah sampai kapan hal ini akan berakhir .
Covid 19 ternyata memberi dampak yang begitu besar dalam segala hal , baik ekonomi , kesehatan dan sektor lainnya . untuk itulah pemerintah sedaya upaya untuk bisa selalu membantu kehidupan warganegaranya dengan memberikan bantuan dengan berbagai program , dengan tujuan untuk meringankan beban yang di tanggung masyarakat akibat situasi ekonomi yang tidak menentu .
Tak terkecuali dengan bidang pendidikan , saat ini pemerintah telah memberikan kuota gratis dan pulsa gratis bagi para siswa dan mahasiswa serta guru dan dosen .
Namun pertanyaannya , seberapa efektif program belajar dari rumah untuk dunia pendidikan ini ?
Kalau di lihat dari kegiatan anak sekolah sekarang ini yang di berikan tugas untuk di kerjakan  di rumah , dan belajar dengan sistem daring . kayaknya banyak siswa yang tidak bisa konsisten untuk terus belajar . mungkin karena tidak adanya kedisiplinan saat di rumah yang tentu saja berbeda dengan di sekolah .
Dan orang tua sebagai salah satu faktor penting untuk mensukseskan pendidikan di rumah , banyak yang tidak mampu bahkan tidak sempat untuk mengajari anak-anaknya karena kesibukan masing-masing .sehingga berakibat anak - anak seolah-olah hanya tahunya bermain dan hampir melupakan pelajaran yang harusnya dia kenyam .Â
Banyaknya waktu luang yang dimiliki anak-anak yang sedang sekolah seperti lenyap begitu saja , akibat pandemi . okelah bagi anak yang suka belajar mungkin tidak masalah dengan akses kuota internet gratis yang di berikan oleh pemerintah , tentunya mereka masih akan tetap giat belajar . sedangkan bagi anak yang memang dasarnya malas belajar tentunya hal ini akan menjadi masalah nantinya .
Untuk itu pelajaran secara offline masih di rasa sangat perlu , meski dengan sistem pembagian , mengurangi jumlah murid yang sedang belajar dengan menjadwalkan adalah bisa menjadi solusi terbaik saat ini . bertatap muka dengan guru masih di rasa perlu agak anak - anak sekolah masih tetap rajin membaca buku dan belajar pelajaran .
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H