Tahukah kamu ? Keuskupan Agung Semarang (KAS) mempunyai sekolah bagi perkembangan panggilan calon Imam, lhoo!!
Ingin tahu gambaran singkat seputar sekolah itu ? Simak artikel ini.
Seminari Menengah Santo Petrus Canisius Mertoyudan, terletak di pinggir jalan Mayjen Bambang Soegeng 15, Mertoyudan, Magelang. Berjarak kurang lebih 3 km dari mall Artos dan 5 km dari Alun Alun Kota Magelang, ketika mendapat kesempatan ambulasi (ambulare = jalan-jalan).
Memiliki visi "Seminari Menengah Santo Petrus Canisius Mertoyudan berkehendak menjadi rumah formatio bagi para calon gembala Gereja yang dengan gigih dan gembira mencintai Yesus Kristus, haus akan pengetahuan, dan berhasrat besar untuk melayani."
Dengan lingkungan sekolah dan asrama yang asri, membuat nyaman juga bagi kami para Seminaris dalam belajar. Fasilitas yang terbilang lengkap menjadi semangat kami untuk ingin tahu dan mengembangkan diri kami. Para rama, frater dan guru yang ramah dan sabar, senantiasa hadir untuk membantu kami memahami pelajaran yang diajarkan, bukan hanya sekadar melakukan kemudian selesai, namun melakukan kemudian menguasai.Â
Info lebih lengkap tentang Seminari Menengah Santo Petrus Canisius Mertoyudan ini dapat dilihat di web berikut https://seminarimertoyudan.sch.id/visi-misi-nilai/Â
Ikuti kegiatan kami melalui instagram berikut https://www.instagram.com/seminarimerto/
Dengan "melayani" tentu membutuhkan "pengorbanan", baik waktu maupun tenaga, namun bukan berarti "melayani" memiliki arti "kehilangan", justru dengan melayani itu kita "diperkaya".
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H