Blora - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 dan Hari Pengayoman ke-79, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Blora mengadakan Pekan Olahraga untuk pegawai dan warga binaan. Rabu(31/07)
Kepala Rutan Blora, Budi Hardiono, menekankan pentingnya kegiatan olahraga dalam membangun semangat kebersamaan dan kesehatan di antara seluruh warga Rutan. Ia juga menyampaikan harapannya bahwa pekan olahraga ini dapat menjadi ajang untuk meningkatkan solidaritas dan kerja sama antara pegawai dan warga binaan pemasyarakatan.
Cabang olahraga yang dipertandingkan meliputi voli, futsal, tenis meja, catur, dan bulu tangkis. Masing-masing subsie di Rutan Blora telah menyiapkan tim mereka untuk berpartisipasi dalam pertandingan tersebut. Usai pelaksanaan upacara pembukaan, Kepala Rutan mengajak seluruh peserta untuk berpartisipasi dalam pertandingan cabor antara pegawai Rutan Blora dan warga binaan. Pertandingan ini berlangsung dengan penuh semangat dan sportivitas, menunjukkan kekompakan serta kerja sama yang baik di antara peserta.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI