Mohon tunggu...
rbactivity
rbactivity Mohon Tunggu... Penegak Hukum - Rutan Blora

Rutan Blora BERGELORA

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

KPPN Purwodadi Berikan Penghargaan Kepada Rutan Blora dalam Kategori Satker dengan Nilai IKPA Terbaik Ketiga TA 2023

25 Januari 2024   16:36 Diperbarui: 25 Januari 2024   16:38 61
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Grobogan - Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Blora meraih penghargaan dari Kantor Pelayanan Pembendaharaan Negara (KPPN) Purwodadi pada Rabu (24/01/2024). Acara penyerahan penghargaan berlangsung di Aula KPPN Purwodadi, di mana Rutan Blora berhasil meraih peringkat ketiga dalam kategori Satuan Kerja Berkinerja Terbaik Tahun Anggaran 2023.

Penghargaan ini diserahkan langsung kepada Kepala Rutan Blora, Budi Hardiono, dalam acara Sosialisasi KKP/KKP Domestik dan CMS, Pemadana NPWP, Penyusunan Laporan Keuangan, dan Evaluasi TA 2023, serta Langkah-Langkah Strategis TA 2024.

Budi Hardiono, Kepala Rutan Blora, mengucapkan terima kasih atas apresiasi dari KPPN Purwodadi. "Kami mengucapkan banyak terima kasih atas apresiasi dan penghargaan dari KPPN Purwodadi kepada kami. Semoga dengan adanya penghargaan ini, kami dapat terus termotivasi untuk memberikan kinerja yang maksimal dalam setiap pekerjaan," ujarnya.

dok. pri
dok. pri

"Tak lupa, saya ingin mengapresiasi rekan-rekan pejabat struktural, staff, dan seluruh pegawai Rutan Blora atas dedikasi, kinerja, dan komitmen kita dalam setiap pelaksanaan tugas, sehingga dapat menuntaskan pekerjaan secara maksimal," tambah Budi.

Penghargaan KPPN Awards sendiri diberikan kepada satuan-satuan kerja mitra KPPN Purwodadi yang dinilai telah berupaya secara maksimal dalam mengelola keuangan negara sesuai peraturan perundang-undangan, serta mencapai target dan realisasi kegiatan dengan tepat waktu.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun