"Pembangkit listrik tenaga surya bukan hanya solusi hemat energi listrik, tetapi juga langkah positif menuju masa depan yang lebih berkelanjutan dan bersih".
Dalam era menuju hemat energi dan perubahan iklim, panel surya atau solar cell menjadi solusi rumah hemat energi yang semakin populer dan relevan.Â
Sel fotovoltaik, perangkat listrik yang mampu mengubah energi dari cahaya matahari menjadi listrik melalui efek fotovoltaik, telah menjadi simbol inovasi dalam dunia energi terbarukan.
Cara kerja panel surya dapat dijelaskan dengan singkat, di mana panas dari cahaya matahari dikumpulkan dan digunakan untuk menghasilkan tenaga listrik.Â
Prosesnya dimulai dengan penangkapan energi dari sinar matahari, yang kemudian diubah menjadi listrik melalui serangkaian reaksi fotovoltaik. Namun, panel surya tidak hanya berfungsi sebagai pembangkit listrik.Â
Panas yang terkumpul dari sinar matahari juga dapat digunakan untuk memanaskan cairan, dan uap yang dihasilkan dari proses tersebut digunakan untuk menggerakkan generator yang pada gilirannya akan menghasilkan listrik.
Keuntungan dari penggunaan solar panel sangat beragam. Pertama-tama, panel surya adalah sumber energi yang bersih dan terbarukan.Â
Mereka tidak menghasilkan emisi gas rumah kaca atau polusi udara, yang secara signifikan membantu dalam mengurangi dampak negatif terhadap lingkungan.Â
Selain itu, panel surya memungkinkan akses ke listrik di daerah terpencil atau terisolasi, di mana infrastruktur listrik konvensional sulit dijangkau.Â
Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya