Sahabat Kompasiana, bagi pemancing yang ingin mencoba mancing bandeng kiloan silahkan berkunjung ke daerah Muara Kamal di Empang Pak Enchok buka setiap hari dari Minggu - Sabtu pukul 09:00 - 17:00, di parkiran tinggal tanya empang bandeng Pak Enchok.
Di Muara Kamal bagus sekali dengan spot pemancingannya dan nyaman untuk menghilangkan rasa kejenuhan.
Harga sekilo ikan bandeng Rp 40.000 dan untuk ikan mujair Rp. 30.000.
Ikan bandeng merupakan ikan air payau, yakni pertemuan antara air asin dan tawar yang  juga disebut milk fish (dalam bahasa inggris). Sedangkan dalam bahasa latin disebut Chanos chanos.
Ikan yang hidup di air payau ini banyak ditemukan dekat dengan laut, muara dan hutan bakau namun ikan ini juga mampu hidup di air asin.
Mancing ikan bandeng sungguh mengasikkan, sebab itulah banyak sekali pemancing yang suka dengan ikan yang satu ini.