LHOKSUKON, KOMPAS - Pemilihan kepala daerah di Aceh hampir tiba. Jamaluddin Jalil atau akrab disapa Mualem Jamal, siap dan bersedia penuh untuk menjadi pendamping Calon Bupati Aceh Utara periode 2017 - 2022 mendatang.
Eks tripoli Libya Pasee ini tidak menjelaskan lebih rinci tentang alasannya siap menjadi pendamping (wakil) calon Bupati Aceh Utara. Namun, dalam hal ini, ia mengaku telah siap dengan berbagai bentuk kondisi dan telah bersedia juga bila Pilkada nanti dirangkul oleh calon Bupati.
Untuk sekilas diketahui, mantan Ketua DPRK Aceh Utara periode 2009 - 2014 ini memang tidak asing lagi ditengah-tengah masyarakat Kabupaten setempat. Selain mudah diajak bicara, mualem juga tidak sulit untuk dijumpai selayaknya pemimpin yang dekat dihati rakyat.
"Saya siap menjadi pendamping calon bupati aceh utara untuk periode 2017 - 2022 ini. Untuk itu, saya sudah siap dan bersedia secara real dalam kondisi apapun," kata pria kelahiran Juni 1966 ini saat berbincang dengan wartawan di warung Rakan Kupi, Tanjong Meunjei, Madat, Aceh Timur, Jum'at (05/02/2016).
Saat ini, ayah beranak empat asal Gampong Teupin Gajah, Kecamatan Tanah Jambo Aye, Aceh Utara ini masih mengemban amanah sebagai wakil rakyat di DPRK Aceh Utara. Mualem dipercayai menjadi Ketua Badan Kehormatan Dewan (BKD), untuk periode 2014 sampai dengan 2019 mendatang. [Jamal].
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H