Tim Pengabdian Masyarakat Mahasiswa (PMM) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) kelompok 21 gelombang 15 melakukan pengabdian di desa Tlekung, Malang, Jawa Timur selama 30 hari.Â
Desa Tlekung  dikenal sebagai produsen susu yang ternama di Jawa Timur. Berbagai olahan dari susu seperti stick susu, yoghurt, dan pudding susu telah mampu dikembangkan oleh UMKM di desa Tlekung. Jumlah peternak sapi di desa ini sangat lah banyak. Maka tidak heran banyak warga yang memiliki usaha yang bahan dasarnya berupa susu sapi.
Ini lah yang membuat mahasiswa yang terdiri dari 5 orang (Jaiyan Wasis, Diajeng Ayu, Sabilla, Lisda, dan Farhan) tertarik memberikan inovasi olahan makanan dari susu yaitu "Sugor/susu goreng" yang tersedia dalam 2 pilihan rasa yaitu oreo dan cokelat, untuk menambah minat pembeli dan mengembangkan UMKM yang telah ada.
Mungkin yang akan terlintas di pikiran orang adalah susu tidak bisa digoreng. Namun, di tangan kelompok PMM ini, susu yang berupa cairan ternyata bisa dijadikan olahan makanan yang proses pengolahannya dengan cara digoreng, dan tentu saja dengan rasa yang lezat, lho!.
Melalui kegiatan ini, pihaknya berharap dapat memberikan manfaat khususnya pada warga Desa Tlekung dengan meningkatkan daya jual produk UMKM dan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Desa Tlekung
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H