Siapa yang tidak mengenal tanaman ini? Tanaman lidah mertua (Dracaena trifasciata) seringkali dijumpai sebagai tanaman hias di rumah. Memiliki ciri-ciri daun yang bertekstur keras, tegak panjang, dan ujung meruncing.
Tanaman lidah mertua ini selain bermanfaat sebagai tanaman hias, ternyata juga memiliki segudang khasiat yang baik bagi kesehatan.
Adapun manfaat tanaman lidah mertua adalah sebagai berikut:
1. Mencegah kanker
Tanaman lidah mertua mempunyai kemampuan menyerap dan menyingkirkan lingkungan dari bahaya polutan udara yang beracun. Sehingga, tanaman ini adalah pilihan yang paling tepat untuk mencegah kanker.
2. Antiseptik
Tanaman lidah mertua ini mempunyai kemampuan sebagai antiseptik alami, sehingga dapat digunakan untuk membunuh kuman.
3. Anti Radiasi
Tanaman lidah mertua dikenal sebagai tanaman penyerap radiasi paling bagus. Sehingga tanaman ini sering diletakkan di ruang tamu atau ruang keluarga.
4. Menurunkan resiko diabetes
Tanaman lidah mertua juga sangat ampuh untuk mengobati penyakit diabetes. Yaitu dengan cara merebus daunnya dengan air.
5. Vitamin rambut
Tanaman lidah mertua sering digunakan sebagai vitamin rambut dan membuat rambut semakin lembut.
Seperti halnya lidah buaya, Anda hanya perlu mengambil gel yang ada di daun lidah mertua dan oleskan ke rambut.
Nah.. Itulah manfaat tanaman lidah mertua bagi kesehatan. Jadi, tidak ada salahkan mulai sekarang kita menanam dan merawat tanaman tersebut.