Mahasiswa Universitas Islam Lamongan (Unisla) kembali menunjukkan prestasi gemilangnya melalui Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) bidang Riset Sosial Humaniora (RSH).
Tim yang diketuai oleh Ulifatur Rochmatin, dengan beranggotakan Dian Novi Ambarwati dan Luluk Muflikhah, serta didampingi oleh Dosen Pembimbing Nur Ilmayasinta itu melakukan  penelitian yang berpusat di Desa Gondanglor dengan judul "Mendobrak Ekonomi Lemah Desa Gondanglor-Sugio melalui Pengoptimalisasian dan Pengembangan Desa Wisata Berbasis Kearifan Lokal".
Menurut Rochmatin, destinasi wisata berbasis kearifan lokal memang selalu menarik untuk dikaji dan digali potensinya.
"Kearifan lokal di Gondanglor terdiri dari wisata alam berupa Waduk Gondang, wisata buatan beruoa G-Park dan wisata religi berupa Pesarean Nyai Dewi Sekardada". Jelasnya ketika ditemui ditemui di sela-sela aktivitasnya di kampus Unisla. (Sabtu, 20/7/2024)
Menurutnya, penelitian ini dilakukan untuk mengembangkan potensi-potensi lokal menjadi basis ekonomi masyarakat setelah.
"Tahapan penelitian yang kami lakukan dimulai dari perizinan dan persiapan", Jelas Rochmatin
Tahap selanjutnya, lanjutnya, adalah pengumpulan data yang dilakukan dengan studi kepustakaan, observasi, wawancara, angket dan dokumentasi.
"Informan dalam penelitian ini, melibatkan masyarakat setempat, pengelola wisata, perangkat desa, pengunjung, pelaku UMKM, dan Dinas terkait", kata Rochmatin.
Tahap selanjutnya, adalah  analisis data, penarikan kesimpulan, serta penyusunan laporan dan luaran.
"Hasil wawancara dengan Kepala Desa Gondanglor, ditemukan fakta bahwa upaya pengenalan wisata religi pesarean Nyai Dewi Sekardadu baru dimulai oleh pihak pengelola kepada masyarakat setempat dengan cara menanamkan kecintaan terhadap kearifan lokal melalui pembiasaan kegiatan yang ditempatkan di Pesarean ini." Pungkas Rochmatin
Tim  PKM-RSH Gondang Wisdom Tourism selaku peneliti menghasilkan luaran berupa artikel dan policy brief yang akan disosialisasikan kepada para pihak yang terlibat didalamnya sebagai rujukan terkait inovasi pengembangan potensi wisata yang ada di Desa Gondanglor melalui paket wisata.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H