" hanya orang gila yang mengharapkan hasil berbeda tapi tetap menggunakan cara yang sama"
-albert einstein-
Seseorang bisa dikatakan kreatif jika dia bisa berpikir diluar dari apa yang menjadi kebiasaannya dan berbeda dari orang-orang pada umumnya.
Nah, cara berpikir seperti ini pertama kali dikenalkan oleh herny ernest dudeney, seorang ahli matematika dari inggris. Agar bisa berpikir di luar kebiasaan, maka kita terlebih dahulu harus berani melakukan beberapa cara. Diantaranya,
1. keluar dari zona nyaman
Zona nyaman emang sangat nikmat, sehingga anda bisa terbuai olehnya, jika sudah begitu, orang akan cenderung tidak berinovasi dalam berpikir.
Karena menganggap bahwa apa yang ada sekarang sudah cukup.
Padahal, masih banyak hal lain yang belum ketahui. Zona nyaman akan membuat seseorang tidak bisa melihat peluang untuk melakukan terobosan baru.
2. tinggalkan keragu raguan
Biasanya sikap ragu-ragu muncul karena khawatir pada masa depan yang tidak menentu, hal ini yang dapat menjadikan seseorang untuk kembali ke zona nyaman dan memilih untuk tidak mempertaruhkannya. Jadi, kalau kita ingin membuat sesuatu yang sebelumnya belum pernah terpikirkan oleh orang lain, kita harus tinggalkan keragu raguan itu.
3. harus bersifat terbuka, mendengarkan, dan menerima pendapat orang lain.