Dalam pembelajaran hubungan internasional, sangat identik dengan diplomasi. Nah, makna diplomasi sendiri menurut Sir Ernest Satow, diplomasi sebagai aplikasi intelijen dan taktik untuk menjalankan hubungan resmi antara pemerintahan.
Salah satu fungsi diplomasi adalah untuk menutupi kenyataan dalam bentuk moralitas. - Will dan Ariel Durant.Â
Diplomasi ada karena dorongan politik dan ekonomi. Untuk mencapai national interest, keterampilan berdiplomasi merupakan syarat utama seorang diplomat yang terlibat dalam politik internasional, yang pada dasarnya dipergunakan untuk mencapai kesepakatan, kompromi, dan penyelesaian masalah.Â
Diplomasi pada umumnya untuk merubah kebijakan, tindakan, tujuan maupun sikap dari negara lain. Biasanya melalui persuasi, menawarkan penghargaan, saling mempertukarkan konsesi atau mengirim ancaman.
Apakah diplomat juga menyusun kebijakan?
Wewenang diplomat bukan untuk menyusun kebijakan. penyusun kebijakan negara tetaplah negarawan serta instansi yang berkewajiban.Â
Diplomat adalah eksekutif lapangan atau representatif negara, walaupun kadangkala tak sejalan dengan pemikiran pribadi mengenai kebijakan politik negara tempat ia bekerja atau negara yang diwakili. Diplomat diharapkan untuk menyampaikan kebijakan tersebut dan mendukung.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H