Mohon tunggu...
Milliyya
Milliyya Mohon Tunggu... -

Pembaca Novel | Menulis kadang-kadang :)

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

VidaFest2018 Gandeng Maestro Hanafi Gelar Action Painting

27 September 2018   13:51 Diperbarui: 27 September 2018   14:12 345
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.


Vida Bekasi akan menyelenggarakan Vida Festival pada tanggal 27-29 September 2018 di Bantar Gebang, Bekasi. Pada tahun ini VidaFest2018 akan mengangkat tema "Berbeda Hulu Satu Muara" . Seyogyanya, festifal tahunan ini diharapkan dapat melahirkan karya kolaboratif, hasil dari para seniman, warga  dan komunitas.

VidaFest2018 akan mempertunjukkan karya seni budaya berupa tari-tarian, teater dan musik serta workshop hasil dari kolaborasi para seniman, salah satunya adalah kolaborasi perupa Hanafi melalui kegiatan Action Panting  yang melibatkan perupa muda Bekasi, diantaranya: Ridwan Rau-Rau, Galang Monsart, dan Guntur Priahadi.

Hanafi yang menyelesaikan pendidikannya di Sekolah Seni Rupa Indonesia (SSRI) Jogjakarta, sepanjang karyanya, ia telah melakukan banyak kolaborasi dengan sesama perupa bahkan dengan seniman lintas disiplin seperti sastrawan, musisi dan seniman pertunjukkan. Hal inilah merupakan salah satu faktor yang melatarbelakangi mengapa Vida Bekasi mengandeng pria kelahiran Purworejo untuk mengisi dan berkarya di VidaFest2018.

"Ditengah kesibukan, orang punya disiplin masing-masing. Tapi kesenian harus berada ditengah itu sebagai penghubung 'acu' bersama dalam sebuah kehidupan," tutur Hanafi.

Ridwan Rau-Rau, perupa muda yang menetap di Bekasi menuturkan bahwa berkesenian di Bekasi, adalah hal yang langka. "Saya lebih sering berkesenian di Jakarta, ini adalah kesempatan saya untuk berkesenian di Bekasi." Ia berharap VidaFest 2018 dapat mengangkat tingkat apresiatif kesenian di Bekasi.

Seperti halnya Ridwan Rau-Rau, dua perupa muda Bekasi lainnya, Galang Monsart  dan Guntur Priahadi juga merasakah hal yang sama.

"Sebagai orang Bekasi, saya bangga di Bekasi ada acara seperti ini. Keren banget! Bekasi buat saya adalah kota kecil yang punya potensi untuk berkembang bidang seni budayanya," papar Guntur Priahadi.

Perupa Muda Bekasi, Galang Monsart mengaku bahwa berkolaborasi dengan Hanafi adalah suatu hal yang menyenangkan. "Seneng! Bangga, bisa kolaborasi sama Mas Hanafi. Ini adalah kesempatan untuk saya, semoga acara-acara seperti VidaFest ini konsisten diselenggarakan" pungkasnya.  

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun