[caption id="attachment_361863" align="aligncenter" width="512" caption="Bersama Om Jay dan Mas Iskandarjet di TWC 4 (Foto Dok.Pribadi)"][/caption]
Jumat, 26 Des 2014, hari yang paling bersejarah buat saya selama jadi blogger dan berkelana di dunia maya. Ikutan Teacher Writing Camp (TWC ) 4, karena berhasil menulis di KSGN...hadiahnya....ikutan TWC 4 grtatis.
Tak bisa tidur semalaman adalah hal wajar, ketika akan mendapatkan sesuatu, Ya…sesuatu mimpi yang akan menjadi nyata ketika kita berkelana di dunia maya…..besok paginya akan jadi nyata bertemu dengan orang-orang hebat dalam menulis dan ngeblog.
Sepanjang perjalanan Cibadak menuju Camp Wisma UNJ Rawamangun terasa mimpi…..ya…mimpi….dan mimpi. Sampai tak terasa sampai di markas TWC 4.
Lagi-lagi teasanya seperti mimpi ! tapi ini benar-benar nyata.
Mimpi itu jadi sirna ketika saya bersalaman langsung dengan Mas Namin sang Inspirator dan Guru Kreatif . TCW 4 benar-benar Campnya para guru untuk belajar, memantapkan dan membuat buku.
Diawali dengan pembukaan oleh Pak Namin Guru Sang Inpirator, TWC 4 dibuka....dilanjutkan dengan Om Jay sang Founder TCW.
Ada magnet yang kuat di TCW untuk menulis???
Buktinya ! para nara sumber adalah orang-orang hebat dalam dunia tulis menulis ! Ada Om Jay, Mas Namin, Mas Imam S (MetroTV), Mba Blogger Mba Meti Mediya, Ma blogger Mba Susi (Guru Blogger Inspiratif 2014).
Pesertanya ? Ada yang dari Papua...Lampung..Jepara..Ciracap...Bekasi..Bogor...Bekasi..Jakarta.
Benar apa yang dikatakan Pak Namin....menulis mempunyai magnet yang luar biasa yang bisa menarik orang untuk berkumpul, bersilaturahmi..sharing, tukar pengalaman..dan lainnya. Yang Pasti TCW 4, memang memiliki Magnet Yang Luar Biasa !
Tiga jam setengah tak terasa kami termagnet dari para nara sumber yang super dalam menulis dan menjadi blogger.
Tepat Jam 11.30 kami istirahat untuk shalat Jumat dan isoma.
Magnet Menulis Masih Kencang, Luar Biasa !
Sehabis shalat Jumat ,makan siang....para peserta TWC 4 kembali ke Camp TWC 4.....! Magnet apa lagi yang muncil di Sesi 2:
Diawali dengan Mba blogger Ibu Susi Sukaesih yang menjadi blogger inspiratif 2014....paparannya seperti magnet untuk para peserta. Gimana tidak tertarik? Beliau memaparkan bagaimana mengajak anak-anak untuk menulis di blog kewirausahaannya ...takjub sekali ! Apalagi dengan prestasinya di dunia ngeblog...! Pokoknya rugi dech kalau tak hadir dan tak ikut TWC 4....benar-benar magnet menulis menarik para guru untuk eksis dengan menulis di blog,sosmed dan lainnya...!
Mas @Iskandarjet dari kompasiana, sang inspirator dari Kompasiana membekali kami bagaimana kekuatan sebuah tulisan menghinggapi para pembacanya. Beliau juga memberikan bagaimana biografi blogkeroyokan yang namanya kompasiana dari tahun ketahun meningkat. Diakhir tulisannya beliau menyampaikan menulis dan menulislah sesuai dengan yang kita kuasai jangan takut untuk menulis.
[caption id="attachment_361864" align="aligncenter" width="512" caption="Narsis Bersama Om Jay di TWC 4 (Foto Dok.Pribadi)"]
Nara sumber berikutnya adalah Mas Sukani peraih Acer Guraru Award 2013. Dengan kapasitas ahli ICT dan animasi serta tulisannya di Guraru.Org….semakin kuat magnet untuk menulisnya.
Tak kalah seru di sesi berikutnya Pak Thamrin Sonata dan penulis buku memberikan Tips bagaimana menerbitkan buku.