Mohon tunggu...
Febriwan Harefa
Febriwan Harefa Mohon Tunggu... Guru - Seorang tenaga pendidik

Membaca, Menulis, Travelling adalah aktivitas yang tidak bisa dipisahkan. Aktifitas setiap hari adalah sebagai tenaga pengajar.

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Mengenal dan Mengetahui Solusi dari Kesehatan Reproduksi dan Permasalahan Mental Remaja Indonesia Saat Ini

25 Juli 2016   14:59 Diperbarui: 9 Agustus 2016   13:51 1020
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Maka tak kenal, maka tak sayang. Begitu juga dalam menyelesaikan masalah mengenai kesehatan reproduksi dan mental remaja Indonesia harus terlebih dahulu tahu kenal akar permasalahannya. Baru kemudian akan tahu cara penyelesainnya.

Sekitar 3 tahun yang lalu, saya sudah mulai mengenal lebih dalam tentang permasalahan remaja dengan menjadi kakak pendamping bagi remaja di sebuah komunitas di Yogyakarta. Setiap kakak pendamping setidaknya mendampingi 3-5 remaja. Setiap tahun biasanya kakak pendamping mempunyai anak-anak dampingan yang berbeda-beda.

Salah satu foto bersama para remaja (2014)
Salah satu foto bersama para remaja (2014)
Selama 3 tahun bergaul dan mendengar berbagai curhatan mereka. Saya bisa mengelompokkan permasalahan yang mereka sering hadapi. Beberapa dari permasalahan mereka adalah: 

1. Masalah Pacaran

Para remaja yang saya dampingi (13-14 tahun) baik itu laki-laki maupun perempuan sudah mulai naksir dengan lawan jenisnya. Para remaja perempuan lebih banyak membicarakan tentang cowok yang mereka taksir. Terkadang juga mulai membicarakan tentang first kissing dengan lawan jenis. Salah satu pertanyaan yang saya sering dengar dari mereka adalah “kamu sudah first kissingbelum dengan si A atau si B?”, “Kamu pernah nonton dengan si A di bioskop XXI atau belum?”. Pertanyaan-pertanyaan semacam itulah yang sering saya sering dengar dari remaja dampingan saya.

2. Pornografi

Sampai kapanpun masalah pornografi tidak bisa lepas dari kehidupan remaja. Itulah yang dialami oleh beberapa para remaja yang saya damping selama ini. Ketika mereka ngobrol dengan temannya. Mereka terkadang membicarakan masalah pornografi. Tentang film blue ini sangat bagus atau pemain smack down cewek ini sangat seksi atau payu daranya sangat besar.

Terkadang mereka juga membicarakan tentang masalah alamat situs tentang alamat website yang bebas bisa diakses oleh siapapun. Dan Kebiasaan yang sama juga sering saya dengar dari obrolan dengan anak-anak didik saya. Selain itu juga mereka tahu satu sama lain beberapa layanan TV kabel yang acaranya agak sedikit berbau pornografi.

Sekitar tahun 2005 yang lalu, beberapa stasiun TV yang menjadi menjadi rujukan remaja untuk melihat film pornografi adalah TV5 (Prancis) atau ingin menonton cewek-cewek seksi dapat dengan menonton Fashion TV.

3. Bullying

Masalah yang satu ini juga hampir sama dengan pornografi tidak bisa terlepas dari kenakalan remaja Indonesia semenjak dulu. Biasanya bullying yang sering terjadi ditengah anak-anak pada saat ini adalah menyangkut fisik. Baik itu ukuran tubuhnya yang pendek, kulitnya yang hitam, rambutnya yang keriting atau ikal, maupun wajah yang tidak tampan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun