Mohon tunggu...
Ivanda Akmal
Ivanda Akmal Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasigma

hai

Selanjutnya

Tutup

Film

Review Film Hackshaw Ridge (2016)

15 September 2024   22:01 Diperbarui: 15 September 2024   22:55 9
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Film. Sumber ilustrasi: PEXELS/Martin Lopez

Review Film: Hacksaw Ridge (2016)

Jadi film ini disutradarai oleh Mel Gibson, Hacksaw Ridge adalah film perang yang MC-nya itu Desmond Doss (aktornya Andrew Garfield), seorang prajurit yang berperang di Perang Dunia II tanmembawa senjata. Film ini menggambarkan perjalanan Doss, dari masa mudanya hingga aksi yang heroik di medan perang.

Filmnya dimulai dengan latar belakang kehidupan Desmond di Virginia, dia tumbuh dalam keluarga yang religius dan keras. Ayahnya, seorang veteran perang, menderita trauma emosional akibat pengalamannya di Perang Dunia I. Dari kecil, Doss sudah memegang teguh prinsip untuk tidak menyakiti siapa pun, apalagi membunuh, yang kelak menjadi prinsip dasar hidupnya. Ketika Perang Dunia II meletus, meskipun menentang kekerasan, dia terpanggil untuk bergabung dengan angkatan bersenjata AS sebagai tenaga medis.

Uniknya Desmond Doss terletak pada keputusannya untuk tidak membawa senjata, meskipun ia bergabung dengan pasukan tempur. Di kamp pelatihan, Doss menghadapi banyak tekanan dari rekan-rekannya dan atasannya, yang menganggapnya sebagai pengecut karena tidak memegang senjata. Ia dihina, dipukuli, dan bahkan diadili oleh militer, tetapi tetap teguh pada keyakinannya. Pada akhirnya, ia diberi izin untuk bertugas tanpa senjata, dan ini menjadi awal dari perjalanan heroiknya. Dia menjadi medis di medan perang.

Lalu bagian kedua filmnya, berfokus pada pertempuran di Okinawa, Jepang. Terutama di Hacksaw Ridge, medan tempur yang terlihat sangat brutal. Di sinilah Doss menunjukkan keberaniannya, tanpa menembakkan satu peluru pun. Saat pasukan AS mengalami kekalahan besar dan banyak tentara terluka, Doss dengan berani menyelamatkan puluhan prajurit, sendirian. Mengangkat mereka satu per satu dari medan perang dan menurunkannya dari tebing berbahaya. Dalam aksinya, Doss berhasil menyelamatkan 75 nyawa, tanpa menggunakan senjata apapun. Tindakan Doss membuatnya diakui sebagai pahlawan, dan ia menjadi satu-satunya prajurit yang tidak bersenjata dan menerima Medal of Honor, penghargaan tertinggi di militer AS.

Pertempuran di Hacksaw Ridge terlihat sangat sangat realistis, penuh dengan darah, kengerian, dan ketegangan. Jadi inti dari keseluruhan  filmnya, Hacksaw Ridge adalah film yang mendalam, menginspirasi, dan penuh aksi. Filmnya tidak hanya bercerita tentang perang, tetapi juga tentang kepercayaan, prinsip, dan keberanian yang luar biasa. Film bagus untuk ditonton, baik oleh pecinta film perang maupun penonton yang mencari cerita kekuatan tekad manusia yang tidak tergoyahkan di tengah tantangan terberat. 10/10 deh pokoknya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun