Mohon tunggu...
Iva Cahya Ayyu Aripertiwi
Iva Cahya Ayyu Aripertiwi Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Farmasi Universitas Airlangga

Saya seorang mahasiswa baru Universitas Airlangga jurusan S-1 Farmasi yang memiliki minat dalam bidang penelitian dan pengembangan obat.

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Apoteker : Tidak Hanya Melayani Pembelian Obat

8 Januari 2025   17:37 Diperbarui: 8 Januari 2025   17:51 32
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Apoteker  : Memberikan Layanan Lebih Tidak Hanya Melayani Pembelian Obat

Apoteker merupakan salah satu tenaga kesehatan yang memiliki keahlian khusus di bidang obat-obatan. Namun, minimnya pemahaman masyarakat mengenai profesi ini menyebabkan banyak orang yang tidak mengetahui tugas dan peran apoteker dalam upaya meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat.

Apoteker sering kali dianggap sebagai orang yang hanya melayani pembelian obat di apotek. Pada kenyataanya, apoteker memiliki peran lain dalam membantu menjaga kesehatan masyarakat. Selain melayani pembelian obat, apoteker berperan sebagai sebagai konsultan kesehatan, mengedukasi, memberikan pemahaman kepada pasien mengenai penggunaan obat, gaya hidup yang sehat dan pemahaman pencegahan penyakit.

 

1. Konsultan Kesehatan di Apotek

Apoteker berperan sebagai konsultan kesehatan merupakan peran yang sangat penting dalam mendukung sistem kesehatan yang lebih baik. Pasien yang datang ke apotek tidak hanya membutuhkan obatnya saja. Mereka juga membutuhkan pemahaman bagaimana cara penggunaan obat yang benar, reaksi obat yang terjadi, dan efek samping yang mungkin ditimbulkan. Di sinilah apoteker memiliki keahlian dalam memberikan penjelasan. 

Sebagai contoh, apabila pasien datang membeli obat untuk tekanan darah tinggi apoteker akan memberitahu mereka bagaimana cara minum obat yang benar, efek samping yang harus diperhatikan dan pentingnya pemeriksaan tekanan darah dengan rutin.

 

2. Pelayanan Swamedikasi kepada Pasien

Apoteker memainkan peran yang sangat penting dalam pendidikan farmasi. Mereka mampu memberi saran mengenai pentingnya penggunaan obat obatan secara rasional dan aman serta memberikan edukasi mengenai kondisi kesehatan tertentu yang belum dipahami dengan baik oleh pasien. Sebagai contoh, apoteker dapat memberi tahu kepada pasien yang membutuhkan obat antiinflamasi bagaimana cara kerja obat tersebut, cara menghindari efek samping yang tidak diinginkan dan pentingnya dalam memilih obat yang sesuai kondisi kesehatan pasien.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun