Mohon tunggu...
Isur Suryati
Isur Suryati Mohon Tunggu... Guru - Menulis adalah mental healing terbaik

Mengajar di SMPN 1 Sumedang, tertarik dengan dunia kepenulisan. Ibu dari tiga anak. Menerbitkan kumpulan cerita pendek berbahasa Sunda berjudul 'Mushap Beureum Ati' (Mushap Merah Hati) pada tahun 2021. Selalu bahagia, bugar dan berkelimpahan rejeki. Itulah motto rasa syukur saya setiap hari.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Kata-Kata Kemerdekaan Ir. Soekarno: Motivasi, Pesan Sejarah, dan Inspirasi untuk Generasi Muda

5 Agustus 2023   16:45 Diperbarui: 5 Agustus 2023   16:46 343
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi kata-kata kemerdekaan Ir. Soekarno (Tribunnewswiki.com)

Ir. Soekarno, Bapak Proklamator Republik Indonesia, adalah sosok inspiratif yang penuh semangat dalam perjuangan kemerdekaan. Beliau merupakan arsitek utama di balik perjuangan bangsa Indonesia untuk mencapai kemerdekaan dari penjajahan. 

Pesan-pesan dan kata-kata beliau memiliki makna sejarah yang sangat berharga, terutama bagi generasi muda sebagai pewaris cita-cita bangsa.

Dikutip dari buku yang berjudul Bung Karno: Penyambung Lidah Rakyat Indonesia yang ditulis oleh Cindy Adams, saya menemukan bahwa buku ini mengulas tentang kehidupan dan pemikiran Ir. Soekarno serta perannya sebagai arsitek perjuangan bangsa Indonesia dalam mencapai kemerdekaan, berikut adalah beberapa kata-kata kemerdekaan yang keluar dari mulut sang orator.

Motivasi dari Bapak Proklamator: Semangat Pantang Menyerah

Ir. Soekarno dikenal dengan semangatnya yang tak kenal menyerah dalam perjuangan kemerdekaan. Beliau pernah menyatakan,

 "Revolusi tidak akan menciptakan manusia besar yang baik, namun revolusi akan menguji mereka."

Ungkapan ini mengajarkan bahwa perjuangan untuk meraih kemerdekaan adalah ujian bagi tekad dan semangat tak pernah menyerah.

Beliau juga pernah mengatakan, 

"Bangunlah dalam jiwa dan raga, rasa tanggung jawab atas nasibmu sendiri dan nasib bangsamu!"

Kata-kata ini mendorong kita untuk bangkit, mengambil tanggung jawab atas nasib pribadi dan bangsa, serta berperan aktif dalam membangun Indonesia yang lebih baik.

Pesan Ir. Soekarno tentang Sejarah: Generasi Muda sebagai Penerus Cita-Cita Bangsa

Sebagai penerus perjuangan bangsa, generasi muda memegang peran sentral dalam meneruskan cita-cita kemerdekaan. Ir. Soekarno pernah menyampaikan pesan berharga, 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun