Â
Minggu kemarin, Aku menemani Ibu berwisata ke Ambarawa dan sekitarnya. Pasar Mbandungan, Wisata Eling Bening, dan Kampung Rawa. Ambarawa.Â
Tujuan pertama adalah pasar Mbandungan. Di sini banyak jajanan hasil kerajinan UMKM di desa Mbandungan. Ada tahu, yang bisa dinikmati langsung. Rasanya sedikit tawar meski samar ada asin gurihnya. Saya sempat mencicipi. Ada tempe yang dibungkus daun lontar. Ada manisan carica, kripik udang dan ikan, bermacam buah-buahan dan sayuran segar.Â
Kali ini oleh-oleh Mbandungan dan jambu biji merah berukuran besar hasil tanaman kakak sulung ku bersatu dalam tas punggungku. Lumayan berat, tapi tetap kubawa dengan riang gembira. Kembali pulang ke Madiun.Â
Setelah acara belanja oleh-oleh di Pasar Mbandungan, rombongan beralih untuk makan siang di Restoran Bintang. Ternyata restoran penuh sesak, tapi tidak usah khawatir, karena sudah mem booking tempat, pastilah kebagian tempat, di lantai 2. Sempat khawatir, tapi ibu tidak kesulitan naik undak-undakan. Cuma perlu hati-hati dan jalannya pelan-pelan. Maksi sederhana tapi lengkap. Serta segelas teh hangat menyegarkan badan.Â
Sebelum melanjutkan perjalanan wisata, rombongan berfoto bersama. Acara ini terselenggara dalam rangka pemanfaatan SHU. Paguyuban Lestari, desa Kledung Kradenan kecamatan Banyuurip Kabupaten Purworejo ini sudah kesekian kalinya mengadakan wisata dalam rangka pemanfaatan SHU yang jumlahnya cukup besar.Â
Usaha ini berkembang pesat seiring antusiasme anggotanya untuk memajukan usaha. Tak heran hasilnya kembali pada anggota dan dapat dinikmati bersama.Â
Acara selanjutnya menuju wisata Eling bening dengan view di atas perbukitan yang sangat indah. Meski hujan rintik-rintik, pengunjung tak peduli tetap menikmati keindahannya.Â