Perayaan Imlek Nasional 2020 lalu, menjadi peristiwa penting bagi saya. Salah satunya, karena makanan dan minuman yang disajikan di perayaan itu adalah makanan halal. Benar kah?
Jilbab dan Ornamen Imlek
Perayaan Imlek Nasional 2020 tersebut, dipusatkan di Indonesia Convention Center (ICE) BSD City, Tangerang Selatan, Banten. Dihadiri Presiden Joko Widodo serta sejumlah pejabat tinggi lainnya. Dari kalangan yang hadir, kita tahu, ini memang perayaan berskala nasional.
Sejak pagi, ribuan warga dari berbagai wilayah, sudah memenuhi pelataran ICE BSD City. Pagi Kamis (30/01/2020) itu, warna merah mendominasi kostum warga yang hadir. Diperkirakan, lebih dari 10.000 orang yang hadir hari itu. Kita tahu, warna merah adalah warna khas Perayaan Imlek.
Bukan hanya warna. Sebagian besar warga yang hadir, juga melengkapi kostum mereka dengan berbagai ornamen Imlek. Dalam hal ini, ornamen khas Tionghoa tentunya. Kombinasi warna hitam dan merah, serta pernak-pernik keemasan, nampaknya menjadi pilihan favorit warga yang hadir.
Yang juga menonjol adalah jilbab. Tentu saja, jilbab warna merah. Kostum khas kaum Muslim tersebut berbaur dengan kostum berornamen khas Tionghoa. Ada juga yang berpakaian adat serta menonjolkan unsur etnik, tapi secara warna tetap mengacu ke warna merah.
Secara keseluruhan, Perayaan Imlek Nasional 2020 tersebut, benar-benar meriah. Anak-anak dan orang tua, bahkan ada pula yang datang dengan kursi roda, menyambut hari itu dengan penuh suka-cita. Semua antri dengan rapi memasuki area Indonesia Convention Center (ICE) dan duduk dengan tertib di seat masing-masing.
China Town dan Makanan Halal
Di hall makanan dan minuman di ICE BSD City hari itu, ada gapura besar bertuliskan Welcome to China City. Gapura dan tulisan tersebut didominasi warna merah dan keemasan. Selain itu, ada pula tulisan di papan petunjuk yang menonjol: Halal. Di hall tersebut disajikan beragam makanan dan minuman.