Di era yang serba canggih ini, teknologi hadir sebagai alat yang dapat memudahkan segala aktivitas kehidupan manusia dan menjadikan teknologi sebagai suatu kebutuhan. Penggunaan dan kemajuan teknologi ini berpengaruh pada perilaku dan karakter seseorang pun begitu juga siswa di sekolah, yang sejatinya masih memerlukan bimbingan dan contoh lingkungan sekitarnya. Karakter juga bisa terbentuk ketika ia berlebihan dalam menggunakan teknologi. Pengaruh teknologi pada anak yang tidak diimbangi dengan kedewasaan berfikir menggiring anak-anak menjadi generasi yang konsumtif dan miskin pengalaman sosial karena dia hanya punya sedikit waktu untuk berkomunikasi dengan orang lain secara nyata.
Banyaknya waktu yang dihabiskan dalam menatap layar ini menyebabkan tidak tercukupinya dalam melaksanakan kegiatan yang lain seperti belajar, membaca, bermain dengan teman-teman sebaya .. Ketika perubahan juga terjadi di dalam ruang kelas, maka secara efektif siswa lebih bersikap individualis dan apatis. Pembentukan karakter atau kepribadian anak bukan merupakan sebuah pelajaran, tetapi sebagai contoh konkret dari bimbingan orang tua, guru, media informasi dan teknologi, serta berbagai aspek kehidupan lainya yang ikut mempengaruhi dalam keberhasilan perkembangan anak.
Berdasarkan hal tersebut, Orangtua berperan penting menjadi role model bagi anak untuk berperilaku baik dalam kehidupan sehari-hari. Satu teladan lebih bermakna dari seribu nasihat. Setelah keluarga, lingkungan sekolah turut berpengaruh membentuk karakter baik pada diri anak. Satu teladan lebih bermakna dari seribu nasihat.
Setelah keluarga, lingkungan sekolah turut berpengaruh membentuk karakter baik pada diri anak. Guru merupakan salah satu pembentuk karakter peserta didik di sekolah. Banyak cara yang dapat dilakukan guru dalam membentuk karakter peserta didik di sekolah
Salah satu budaya positif yang berperan dalam memberi warna baik pada lingkungan belajar adakah budaya 5 S. Apa saja budaya 5 S itu?
Budaya 5S adalah budaya untuk membiasakan diri agar selalu senyum, salam, sapa, sopan dan santun saat berinteraksi dengan orang lain.
1. Senyum
Dengan sadar mampu menggerakkan sedikit raut muka serta bibir agar orang lain atau lawan bicara merasa nyaman melihat ketika berjumpa.
2. Salam
Mengucapkan salam yang dilakukan dengan ketulusan mampu mencairkan suasana kaku, salam dalam hal ini bukan berarti berjabat tangan saja tetapi seperti mengucapkan salam menurut agama dan kepercayaan masing-masing.