Mohon tunggu...
Isna Nurul Inayati
Isna Nurul Inayati Mohon Tunggu... Pendidik dan Peneliti

Penulis adalah salah satu pendidik di Universitas Islam Raden Rahmat Malang, Aktif dalam berbagai kegiatan akademik, penelitian dan pengabdian masyarakat. Penulis memiliki ketertarikan tentang kajian pendidikan anak, pendidikan islam dan sosial humaniora.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Siapkan Generasi Emas, Dosen UNIRA Malang Lakukan Edukasi Literasi Finansial Dasar untuk Anak Usia Dini

30 November 2024   12:54 Diperbarui: 30 November 2024   12:54 44
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pamflet Kegiatan Edukasi (Sumber: Dokumentasi Pribadi)

Blitar - Dalam rangka peletakan dasar keterampilan pengelolaan keuangan dasar dan implementasi pengembangan keterampilan hidup berkelanjutan, dengan mengusung semangat untuk mewujudkan profil pelajar Pancasila maka Program Studi PGMI UNIRA Malang berkomitmen untuk terus memberikan edukasi terkait literasi finansial dasar untuk anak usia dini maupun anak usia sekolah dasar. Maka dalam agenda rutinan "Belajar Bersama Wali Murid" yang diselenggarakan TK Al-Hidayah Siraman Kabupaten Blitar, Isna Nurul Inayati, M.Pd I Dosen PGMI UNIRA Malang) memberikan edukasi terkait literasi finansial.

Galakkan Budaya Menabung (Sumber : Dokumentasi Pribadi)
Galakkan Budaya Menabung (Sumber : Dokumentasi Pribadi)

Pada dasarnya, Literasi finansial merupakan salah satu isu prioritas yang ditetapkan Kemendikbud Ristek karena berbagai kondisi dan permasalahan terkait literasi finansial telah menimbulkan dampak di tingkat individu maupun perekonomian secara luas. Maka setiap satuan pendidikan perlu mengimplementasikan pendidikan literasi finansial sebagai sarana edukasi dini kepada peserta didik. Untuk menyambut kebijakan ini maka kegiatan edukasi literasi finansial dasar untuik anak usia dini ini dilaksanakan pada Jumat, 30 November 2024.

Menuliskan Nama dan Daftar Keinginan (Sumber: Dokumentasi Pribadi)
Menuliskan Nama dan Daftar Keinginan (Sumber: Dokumentasi Pribadi)

Melalui agenda "Belajar Bersama Wali Murid" yang mengusung tema edukasi literasi finansial ini, diharapkan seluruh peserta didik di TK Al-Hidayah Siraman mendapatkan pengalaman yang bermakna yang menjadi bekal dalam mengelola dan merencanakan keuangan di masa yang akan datang. Kegiatan Edukasi Literasi Finansial dikemas melalui pembelajaran yang interaktif, inspirasif, menyenangkan, dan menantang. Adapun langkah-langkah pelaksanaan kegiatan ini antara lain dimulai dengan : 1) Brainstorming tentang pengetahuan dan kebiasaan siswa tentang aktifitas menabung. 2) Mengajak siswa untuk menyusun daftar keinginan yang diinginkan, 3) Mengajarkan siswa untuk menentukan skala prioritas dalam membelanjakan uang, 4) Mengajak siswa untuk menjadikan gaya hidup hemat dan menabung sebagai life style dengan mewarnai "celengan" hasil karya siswa, 5) Mengenalkan siswa tentang nominal pecahan rupiah, 6) Mengenalkan siswa untuk memperhatikan adab dalam membelanjakan uang yang mereka miliki.

Pengenalan nominal mata uang dan fungsinya (Sumber: Dokumentasi Pribadi)
Pengenalan nominal mata uang dan fungsinya (Sumber: Dokumentasi Pribadi)

Dari kegiatan edukasi finansial dasar untuk anak usia dini ini diharapkan siswa TK Al-Hidayah Siraman dapat mengimplementasikan literasi dasar finansial dalam kehidupan sehari-hari, mulai dari mengenal mata uang, menetapkan skala prioritas keuangan, pembiasaan menabung dan etika jual beli bagi anak usia dini.

Praktik membelanjakan mata uang (Sumber: Dokumentasi Pribadi)
Praktik membelanjakan mata uang (Sumber: Dokumentasi Pribadi)

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun