Arus kecewa terasa dalam kalbu
Ombak amarah memerah kelabu
Perih nan menyayat batin beradu
Sesak menyiksa nan menggebu
Sekuat besi membenci
Sekeras petir menyakiti
Sekuat besi pula menopang diri
Sekeras petir pula menahan diri
Mawar tak pernah mnyakiti
Meski elok nan berduri
Kawan sejuang takkan saling menyakiti
Meski derita ekstrim menghampiri
Melati tak pernah menyakiti
Meski mengharum menyentuh hati
Kawan sejuang takkan membenci
Meski kecewa menyiksa hati
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI