Assalamu alaikum warohmatullohi wabarokatuh,
Semoga saudara saudaraku selalu dalam lindungan Alloh dan selalu mendapat Rahmat Alloh.
Sebelum  cerita tentang Siberit yang ada di SMPN 9 Madiun kenalkan dulu ya nama saya Ismiati, biasa dipanggil dengan sebutan bu Ismi atau bu Iis,  Saya tinggal di Kelurahan Demangan Kecamatan Taman Kota Madiun. Setiap Harinya saya mengajar di SMPN 7 Madiun mengampu mata pelajaran Bahasa Jawa. Menjadi seorang guru itu sangat menyenangkan, karena bisa menularkan ilmu pada anak anak dan itu merupakan ladang amal buat saya.Â
Di sekolah juga hiburan buat saya karena disana bisa belajar bareng bisa gembira bersama dengan teman teman serta bisa menikmati canda tawa, kelucuan dan keluguan, keunikan peserta didik dan juga  bisa membimbing mereka. Tdak jarang juga anak anak itu curhat ke saya sebagai ibu gurunya tentang banyak hal termasuk tentang IT.Â
Anak anak jaman now  sudah tidak asing lagi dengan IT, makanya guru juga harus melek IT supaya bisa mendampingi siswa serta bisa menyajikan pembelajaran yang menyenangkan bagi anak anak.
Berkaitan dengan penguasaan IT bagi guru alhamdulilah SMPN 9 dengan kepala sekolah ibu Yuni Egawati. S.Pd M.Pd telah menyelenggarakan sinau bareng IT, yang disingkat dengan siberit. Sinau bareng ini diikuti oleh guru guru di kota madiun, peserta sangat antusias mengikuti siberit ini, termasuk saya sebagai peserta sangat senang mengikuti tahapan tahapan sinau bareng ini.Â
Siberit di SMPN 9 Madiun terbagi menjadi beberapa kelas kebetulan saya dikelas A dengan jumlah peserta sekitar 29 dan dibimbing langsung oleg ibu Ega (panggilan akrap ibu kepala SMPN 9 Madiun) yang sangat telaten mendampingi dan membimbing teman teman dalam siberit.Â
Sinau bareng ini dimulai setelah jam dinas yaitu setelah jam 15.00. Rasa lelah setelah mengajar dikesampingkan demi mendapat dan mengasah ilmu.Berkumpul dengan teman teman siberit yang selalu riang gembira serta pembimbing yang telaten menambah semangat untuk belajar.Â
Semoga dengan siberit di SMPN 9 Madiun ini bisa mendatangkan kemaslahatan bagi guru dan peserta didik.Manfaat  bagi guru bisa membimbing peserta didik dengan lebih baik lagi sedangkan manfaat bagi peserta didik bisa mengikuti atau menyerap ilmu dengan cepat. Kami berharap ada pelatihan atau sinau sinau yang lain yang bisa meningkatkan ilmu bagi guru, sehingga bisa ditularkan pada peserta didik dilembaganya masing masing. T
erimakasih saya sampaikan kepada lembaga SMPN 9 Madiun yang telah menyelenggarakan siberit, terimakasih juga saya sampaikan kepada ibu Yuni Egawati yang dengan telaten membimbing kami, terimakasih ilmunya ibu semoga menjadi amal kebaikan panjenengan, semoga Alloh membalas kebaikan penjenengan. Terimakasih .Â
Wassalamu alaikum worohmatullohi wabarokatuh.