Si orens dari ufuk timur yang dinanti-nantikan telah pergi. Perputaran jarum jam yang menunjukan pukul 07.00 telah mencuri keindahan mathari yang muncul dari bukit di pantai Menganti. Jalan berkelok, naik turun, menjadi tantangan tersendiri untuk menuju pantai yang super indah ini. Jangan salah, belum sampai pantai, anda akan disajikan pemandangan atas bukit yang dikeliling birunya laut selatan.
Menganti yang ku nanti. Itulah hal yang akan selalu muncul dibenak para wisatawan. Pantai yang baru terkenal akhir-akhir ini menjadi salah satu pantai yang wajib dikunjungi. Pantai ini berada di wilayah Kabupaten Kebumen, dengan jarak tempuh kurang lebih 1,5 jam dari pusat kota. Jalan yang ditempuh memang cukup menegangkan, namun semua itu akan terhapuskan dengan keindahan alam kanan kiri jalan. Menganti, memberikan cerita tersendiri pada para pencari kesunyian. Pantai yang masih asri ini sangat nyaman untuk merenung. Tempat yang sepi, namun tersedia berbagai fasilitas seperti cottage dan gazebo yang terbuat dari bambu. Dan yang terpentng adalah karang dan ombak yang setiap saat akan memberikan gaya tersendiri untuk membuat takjub para penikmatnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H