Mohon tunggu...
Iskandar St
Iskandar St Mohon Tunggu... -

Pimpinan Umum Star Media Group

Selanjutnya

Tutup

Money

Tiga Alasan Besar Selain Modal, Mengapa Bisnis Gagal

24 Februari 2014   17:33 Diperbarui: 24 Juni 2015   01:31 62
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bertahun-tahun lalu sebelum saya sukses di dalam usaha yang saya jalani,saya mencoba untuk memulai usaha toko jual beli.Sebelumnya saya juga ikut bergabung bersama teman-teman yang berwirausaha dengan model yang sama.

Dengan waktu yang relatif singkat,usaha toko yang saya  rencanakan pun mulai berjalan.Saya sangat senang di awal memulai usaha tersebut.

Saya merasa memiliki segalanya,Antusiasme,Rasa percaya diri,Keinginan yang kuat melebihi yang lainnya,Ide bagus dan Merasa yakin saya akan sukses dan banyak mendapatkan untung.

Saya juga menjalani usaha dan meneriman orderan pengiriman barang keluar kota,Semuanya berjalan dengan baik,membeli produk dengan harga relatif murah,lalu menjualnya kembali.

Tetapi saya tidak punya rencana,yang saya tahu,saya hanya ingin mendapatkan uang banyak dan cepat.

Saya tidak memperhitungan biaya pengiriman,saya tidak ikut ambil bagian mensortir produk lama dan produk baru,dan masih banyak yang saya tidak bayangkan dapat terjadi begitu cepat.Banyak biaya-biaya tidak terduga.

Dan usaha saya pun hancur berantakan,seiring paniknya saya dengan hal tersebut.Dan sekarang saya sudah mengambil kesimpulan.Bahwa ada tiga alasan mengapa usaha saya gagal,ketiga hal tersebut adalah Visi,Rencana dan Tujuan.

Visi - Visi adalah gambaran yang jelas tentang dimana dan kemana usaha anda akan berjalan di masa mendatang.Visi membantu anda dan usaha anda untuk merasa memiliki sesuatu yang kalau di ibaratkan seperti peta,yang akan membimbing anda dalam perjalanan usaha anda.

Tujuan - Tujuan adalah tonggak tertentu yang membantu anda untuk lebih dekat dengan Visi anda.Tujuan lebih spesifik,dapat dicapai dan memiliki batas waktu.

Rencana - Rencana adalah dasar untuk membantu anda mencapai tujuan anda.Seperti kata pepatah lama ” Orang tidak berencana untuk gagal,Tetapi mereka gagal untuk merencanakannya “

Sama seperti anda membutuhkan skema dalam membangun rumah anda,anda juga butuh skema dalam membangun bisnis anda.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun