Jakarta - Membaca merupakan hal yang penting bagi anak untuk memperoleh pengalaman dan pengetahuan yang lebih luas. Biasanya kegiatan ini dilakukan dalam waktu luang, tapi itu sudah jarang terjadi di era sekarang. Anak sekarang cenderung lebih menggunakan gadget mereka untuk bermain games dari pada membaca buku bacaan. Jangankan anak bahkan dikalangan Mahasiswa/i pun juga sering terjadi. Mereka membaca hanya karena ada perkerjaan rumah, ataupun ketika sedang ada ujian maupun yang lainnya. Hal ini menjadi salah satu bukti rendahnya dalam membaca, yang membuat keterampilan membaca cepat masih rendah.
Sekarang banyak hal yang bisa diajarkan untuk anak dalam meningkatkan kemampuan membaca cepat, antara lain:
1. Hindari membaca dengan bersuara
Karena hampir untuk semua pemula, membaca selalu disertai dengan suara yang lantang. Oleh sebab itu, dapat menurunnya kecepatan dalam membaca. Alangkah baiknya untuk meningkatkan kecepatan membaca di lakukan dalam hati.
2. Hindari membaca dengan cara menunjuk
Masih banyak anak sekarang yang membaca dengan cara menunjuk, bagi yang menggunakan jari maupun pena. Hal ini juga dapat menghambat dalam kemampuan kecepatan membaca.
3. Melihat sebelum membaca
Mengapa harus melakukan itu? Karena untuk mengetahui hal-hal yang menarik dan penting akan dapat meningkatkan minat dalam membaca.
4. Aktif dalam membaca
Ini cara jitu untuk meningkatkan kecepatan dalam membaca. Hal ini dapat melatih otak untuk mengetahui isi buku tersebut secara cepat.
5. Hindari membaca ulang