Meningkatkan upaya tata kelola sampah dengan berbagai cara di lakukan oleh orang per orang maupun organisasi bahkan sampai lingkup perusahaan dengan menggunakan dana corporate sosial responsibility atau yang biasa kita kenal dengan CSR,
peran kegiatan itu di lakukan dengan tujuan untuk mencegah terjadinya kerusakan lingkungan yang di akibatkan oleh sampah dan sekaligus meningkatkan nilai ekonomi pada sampah yang sebagian besar dari anorganik melalui pemilahan, jenis anorganik yang banyak di serap atau di manfaatkan untuk di jual yaitu berupa kertas, logam dan plastik berjenis PE, HDPE, PET dan HD,
jenis anorganik inilah yang paling laku di pasar industri daur ulang dan paling banyak terkumpulkan untuk di jual dan di labeli sebagai circular ekonomi, circular ekonomi ini sebagian besar transaksinya pada bagian anorganik sedangkan di bagian organik sangat kecil dan cenderung terabaikan padahal, organik bila tidak terkelola dengan baik dapat menghasilkan gas CH4( methane ) yang lebih berbahaya 21 kali lipat dari CO2 untuk mahluk hidup
Penyerapan hasil daur ulang berupa scrap plastik ini memiliki minat yang tinggi di kalangan industri, pelapak, Bank sampah, pemulung, tukang rongsok keliling dan ibu rumah tangga, padahal yang kita ketahui bersama bahwa sampah di indonesia di dominasi oleh organik sebanyak 60-70% dari total sampah yang terdata, sisanya adalah anorganik sebanyak 30%, itupun belum di kurangi dengan jenis puing-puing yang tercampur di dalamnya, dan yang banyak tercampur berbagai jenis anorganik yang kurang &/atau tidak termanfaatkan seperti bekas baner atau sepanduk, pampers, busa dll jenis seperti inilah yang belum banyak terkelola dengan baik yang masih bermuara di TPA dan sungai.
Ekologi Pertanian

Algoritma
Dua konteks antara sampah dan pertanian sekilas dua konteks yang berbeda tetapi bila di cermati dari sudut pandang kacamata tata kelola persampahan keduanya miliki peranan yang saling menunjang baik dari sisi ekonomi dan ekologi maupun sebalik nya.
Dari sisi persampahan yang masuk di ekologi bila terkelola dengan baik sesuai regulasi maka sampah tidak sampai mencemari lingkungan yang mana dapat merusak ekosistem flora dan fauna karena memisahkan antara organik, anorganik, sampah berbahaya & beracun( B3 ), dan yang organik bila di olah oleh ahlinya maka menghasilkan pupuk organik yang berkualitas yang di butuhkan oleh petani untuk tanaman, sehingga mampu meningkatkan hasil pertanian melalui kualitas tanaman itu sendiri dan mampu mengurangi penggunaan pupuk kimia sintetis tanpa harus mengurangi kualitas tanaman dan meningkatkan hasil panenan secara berkala.
Dengan terkelolanya sampah secara baik maka menghasilkan ekonomi baik dari sisi anorganik maupun organik yang mana organik ini menjadi produk untuk pertanian sehingga hasil panen bisa maksimal dan meningkatkan nilai jual yang pada akhirnya adalah peningkatan taraf ekonomi bagi para petani yang artinya mampu memenuhi kebutuhan keluarga yang bersifat primer maupun sekunder.
Sumber Masalah Dan Solusi

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI