Mohon tunggu...
Irwan Rinaldi Sikumbang
Irwan Rinaldi Sikumbang Mohon Tunggu... Freelancer - Freelancer

menulis untuk menikmati kehidupan

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Imbauan Gaya Hidup Sederhana, Lagu Lama yang Kembali Bergema

21 November 2019   00:07 Diperbarui: 21 November 2019   00:08 202
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Seorang polisi yang tinggal di rumah bekas kandang (bombastis.com)

Bedanya, sekarang adalah era di mana setiap orang ingin eksis di media sosial. Tak heran kalau dicermati imbauan Kapolri, ada satu butir yang khusus meminta jajaran kepolisian dan keluarganya tidak pamer kemewahan di media sosial.

Padahal yang pamer kemewahan itu, terlepas dari apakah polisi atau bukan, belum tentu orang kaya. Siapa tahu ia mejeng pakai mobil mewah punya orang lain. Atau siapa tahu foto yang diunggahnya hasil editan.

Makanya dari siaran berita TVRI, Rabu (20/11/2019) sore, ada anak muda yang ditanya reporter yang mengatakan tidak setuju dengan kebijakan Kapolri. 

Tidak jelas apakah anak muda itu keluarga polisi atau bukan, tapi pendapatnya khas anak sekarang yang menganggap penting tampil di media sosial. Dan ini dinilai bersifat pribadi, tak perlu dilarang.

Biarkan saja anak zaman now bicara seperti itu. Namun kebijakan Kapolri layak dipatuhi semua jajaran kepolisian dan ditiru oleh aparat negara lainnya.

Soalnya ini terkait dengan citra korps kepolisian di mata publik. Jangan sampai karena gaya segelintir polisi yang tampil wah di media sosial dan viral, publik menilai polisi yang lain pun begitu.

Tapi yang paling penting sebetulnya adalah para polisi memelihara integritasnya dengan tidak mencari-cari penghasilan tambahan lewat cara yang tidak dibolehkan. 

Polisi adalah pelayan masyarakat. Tentu tidak pantas meminta uang atau menerima pungli dari masyarakat yang dilayaninya.

Maka kalau misalnya imbauan Kapolri dipatuhi para polisi dengan bergaya hidup sederhana, tapi diam-diam memupuk kekayaan dengan cara yang salah, itu artinya gaya kamuflase semata. Bukan ini yang diharapkan Kapolri.

Namun masyarakat optimis kinerja kepolisian akan terus membaik bila praktik pungli saat berurusan dengan polisi bisa terkikis habis.

Semua itu bisa dicapai dimulai dari rekrutmen polisi serta kenaikan jenjang karirnya menggunakan cara yang bersih, tidak main uang atau pakai koneksi dengan orang dalam.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun